Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Ada Dua Guru Fiktif, SMA Yayasan Mandiri Diselidiki Disdik

Kompas.com - 16/05/2014, 13:15 WIB
Yohanes Debrito Neonnub

Penulis


TANGERANG, KOMPAS.com - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tangerang akan melakukan penyelidikan terkait dugaan pemalsuan data tenaga pengajar di SMA Yayasan Mandiri di Jalan M Toha, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang. Diduga, ada dua nama fiktif dalam daftar tenaga pengajar di sekolah tersebut.

"Kami sudah dapat laporan kalau diduga ada tenaga pengajar fiktif di SMA Yayasan Mandiri. Kami akan kroscek kebenarannya ke sana," kata Kepala Bidang Pendidikan Menengah Disdik Kota Tangerang Dadang kepada Kompas.com, Jumat (16/5/2014).

Menurut dia, laporan tersebut sudah mereka terima beberapa hari yang lalu. Saat ini, pihaknya masih melengkapi berkas untuk kebutuhan penyelidikan selanjutnya.

Ditambahkan Dadang, hari ini, Kepala Seksi (Kasi) SMA/MA Disdik Kota Tangerang telah pergi ke SMA Yayasan Mandiri untuk meminta data tenaga pengajar di sekolah tersebut. "Data tersebut akan kami bandingkan dengan data di Dinas Pendidikan," sambungnya.

Terkait sanksi bila sekolah tersebut terbukti melanggar, Dadang belum bisa memastikan. "Kami kroscek dulu datanya dan akan kami laporkan ke Kepala Dinas Pendidikan. Keputusan ada di Dinas Pendidikan," ujarnya lagi.

SMA Yayasan Mandiri diduga melakukan manipulasi data dengan menambahkan dua tenaga pengajar fiktif atas nama Abdul Roqib dan Kurwito. Kedua nama tersebut juga mendapatkan dana insentif dari Pemkot Tangerang sebesar Rp 1,5 juta per tiga bulan. Dugaan manipulasi data ini akan diselidiki Dinas Pendidikan Kota Tangerang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Salat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Salat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Megapolitan
Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Megapolitan
Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Megapolitan
Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film 'Lafran'

Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film "Lafran"

Megapolitan
Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Megapolitan
Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com