"Pekerjanya juga sudah dipulangkan semua, sudah dari kemarin," kata seorang personel satuan polisi pamong praja (satpol PP) saat ditemui di lokasi, Senin (3/11/2014).
Pria yang tidak mau namanya disebut itu mengaku tidak tahu kapan aktivitas pembangunan dilanjutkan. "Sepertinya masih nunggu ada olah TKP (tempat kejadian perkara, red) dari polisi. Ditundanya lama ini sih kayaknya," kata dia.
Pantauan Kompas.com, lokasi kejadian masih terlihat hampir sama seperti waktu proses evakuasi berlangsung pada Jumat lalu. Tumpukan kerangka bangunan jembatan yang ambruk masih menutupi jalan. Kayu-kayu dan besi-besi penyangga masih berserakan di sekitar lokasi.
Tampak dua alat berat diparkir di sekitar reruntuhan. Di sekitarnya, juga masih terpasang garis polisi. Selebihnya, Gedung Perpustakaan tiga lantai yang berada di samping persis di samping proyek pun tampak sepi. Hanya beberapa pekerja kebersihan tampak membersihkan kaca dan lantai.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.