"Saya sampaikan bahwa coba diinventarisir truk-truk sampah mana yang sudah reot-reot itu, sudahlah, masuk gudang saja," tutur Djarot, Rabu (7/1/2014).
Soal perawatan truk sampah juga turut disinggung oleh Djarot. Mantan Wali Kota Blitar itu ingin agar truk sampah hanya diservis di tempat resmi, bukan di sembarang tempat yang tidak bisa dijamin hasil servisnya.
"Kita juga sudah instruksikan pada mereka (Dinas Kebersihan DKI) bahwa truk-truk kita itu servisnya harus di ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merek), tidak boleh sembarangan itu," tambah Djarot.
Dalam menyambut musim hujan yang telah berlangsung, Djarot mengaku sebelumnya telah berkoordinasi dengan Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Saptastri Ediningtyas, untuk memperbanyak jumlah truk-truk sampah. Truk sampah tersebut ditambah agar dapat menampung sampah lebih banyak, terutama sampah-sampah dari musim hujan yang biasanya banyak di sungai.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.