Dalam pengambilan sumpah tersebut, ada sejumlah poin yang ditekankan oleh Ahok kepada para pejabat, salah satunya adalah tidak mencoba-coba menerima gratifikasi.
"Saya bersumpah tidak akan menerima hadiah atau sesuatu dalam bentuk apapun, dari siapapun yang saya tahu ataupun patut saya kira selama masa jabatan yang saya laksanakan," kata Ahok yang diikuti oleh para pejabat.
Data dari Badan Kepegawaian Daerah menyebutkan pada pelantikan kali ini ada sekitar 41 pejabat yang didemosi alias dicopot tanpa mendapatkan pejabat pengganti, 174 mengalami promosi, 352 dirotasi dalam SKPD yang sama, dan 13 dirotasi ke SKPD lain. Tidak ada seleksi terbuka sebelum pelantikan kali ini. Rotasi pejabat ditentukan dan dinilai oleh Kepala SKPD terkait. Pelantikan pejabat kali ini merupakan yang ketiga kalinya yang dilaksanakan oleh Ahok selama tahun 2015. Yang pertama adalah saat ia melantik pejabat secara massal di lapangan Monumen Nasional pada 2 Januari lalu. Kemudian pelantikan pada 22 Januari 2015 yang bertempat di ruang serba guna Balai Kota.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.