Mengenakan baju biru dan rok hitam serta berkacamata hitam, Hani tampak berjalan menuju ke ruang penyidik.
Ia tak mengucapkan sepatah kata pun. Kepalanya terus menunduk dan langsung masuk dengan didampingi satu laki-laki.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Mohammad Iqbal mengatakan pemeriksaan akan terus dilakukan penyidik untuk menguatkan alat bukti yang dimiliki.
"Pemeriksaan saksi terus berjalan. Semua saksi. Kembarannya, orangtuanya. Mungkin ada pengulangan pemeriksaan saksi-saksi itu. Termasuk karyawan kafe," kata Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (3/2/2016).
Mirna tewas setelah minum es kopi Vietnam di Kafe Olivier, Grand Indonesia, pada 6 Januari 2016 lalu. Ketika itu ia bersama dua temannya, Jessica dan Hani.
Hasil pemeriksaan laboratorium forensik menunjukkan, kopi yang diminum Mirna mengandung racun sianida.
Polisi telah menetapkan Jessica sebagai tersangka kasus pembunuhan itu pada Jumat (29/1/2016) malam dan menangkap dia keesokan harinya, Sabtu (30/1/2016) pagi.
Pada Rabu siang, polisi kembali menggeledah rumah Jessica di Perumahan Graha Sunter Pratama, Jakarta Utara.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.