Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Depok Bangun 14 Halte Bus Transjakarta Tahun 2017

Kompas.com - 13/06/2016, 14:57 WIB

DEPOK, KOMPAS.com - Sebanyak 14 halte bus Transjakarta akan dibangun di sepanjang Jalan Margonda dan Jalan Juanda, Depok, tahun 2017.

Pembangunan halte itu untuk menunjang operasional bus tTransjakarta rute Terminal Margonda- Halte UKI Cawang yang direncanakan mulai beroperasi akhir Juni 2016.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok, Gandara Budiana, menyebutkan dana pembangunan 14 halte itu berasal dari pemerintah pusat. Pihaknya, kata Gandara, hanya mencari lokasi lahan yang tepat untuk pembangunan 14 halte bus transjakarta tersebut.

"Rencananya 4 halte di Jalan Margonda dan 10 di Jalan Juanda. Keberadaan halte ini akan membuat Transjakarta lebih diminati," kata Gandara, Senin (13/6/2016).

Untuk realisasi itu, kata Gandara, pihaknya terus melakukan koordinasi dan pembahasan mengenai transportasi terintegrasi Jabodetabek dengan Kemennhub dan Pemprov DKI.

Sebelumnya Gandara menyebutkan sebanyak 10 bus transjakarta disiapkan untuk melayani penumpang, saat transjakarta rute Terminal Margonda Depok- Halte UKI Cawang dibuka pada  akhir Juni ini.

"Untuk awal, sepuluh armada akan disiapkan di rute ini. Ditargetkan akhir bulan ini sudah mulai beroperasi," kata Gandara.

Menurut Gandara, selain di Terminal Depok di Jalan Margonda, dua titik lokasi pemberhentian Transjakarta di Depok untuk rute ini, juga direncanakan untuk disiapkan.

Dua lokasi itu ialah di Jalan Juanda di depan Perumahan Pesona Mungil serta di pertigaan Jalan Juanda dan Jalan Raya Bogor.

Selain itu kata Gandara, transjakarta rute Margonda-Cawang itu nantinya akan masuk ke Tol Jagorawi di pintu tol Cimanggis, lalu tembus di pintu kelur tol Cawang dan masuk ke Halte UKI.

Sehingga rute ini tidak melalui Jalan Raya Bogor untuk sampe ke Cililitan dan akhirnya ke Halte UKI Cawang.

"Yang pasti dari Halte UKI Cawang, akan terintegrasi dengan semua koridor rute Transjakarta lainnya," kata Gandara.

Dengan begitu penumpang tidak akan dikenakan biaya lagi ke rute manapun di semua koridor transjakarta, selama tidak keluar dari koridor jaringan transjakarta.

Gandara memastikan tarif transjakarta rute ini adalah Rp 3.500, sama dengan tarif transjakarta di rute lainnya di Jakarra.

Karena akan melalui Tol Jagorawi, saat bus transjakarta melintas di Depok yakni di Jalan Margonda dan Juanda, dipastikan tidak ada jalur khusus untuk transjakarta di sana.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Megapolitan
Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Megapolitan
Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Megapolitan
Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Megapolitan
Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Megapolitan
Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Megapolitan
Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi 'Start' dan Ragu-ragu

Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi "Start" dan Ragu-ragu

Megapolitan
Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Megapolitan
Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Megapolitan
Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Megapolitan
Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Megapolitan
Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Megapolitan
Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Megapolitan
Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Megapolitan
Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com