JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pegawai dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) DKI Jakarta, Senin (8/8/20216), mendatangi gedung Swiss-Belhotel Kelapa Gading yang terbakar pada Minggu sore kemarin.
Kepala Disnakertrans DKI Jakarta, Priyono, mengatakan, para petugas tersebut sengaja datang untuk mencari tahu sistem keamanan kerja yang diterapkan di gedung yang sedang dibangun itu.
Dua pekerja tewas dalam kebakaran kemarin dan 12 lainnya terluka.
Priyono mengaku belum mendapat laporan tentang hasil pemeriksaan tersebut.
"Kami lakukan pemeriksaan karena terjadi kecelakaan dan ada yang meninggal. Kami dengarnya mereka turun dari kawat dan jatuh. Makanya, kami harus cek betul-betul," ujar Priyono saat dihubungi Kompas.com.
Disnakertrans juga masih mencari tahu apakah ada unsur kelalaian dalam sistem keamanan pada proyek itu.
"Kalau lalai atau nggak kan kami belum tahu. Tapi kalau lalai kaitan aturan berdampak hukum," ujar Priyono.
Ia juga menyampaikan, untuk sejumlah pembangunan yang memiliki nilai proyek tinggi, pemberi kerja wajib memberikan jaminan bagi para pekerjanya. Jaminan itu terdiri dari jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian, dan BPJS Kesehatan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.