Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Menguji Dua Pejabat DKI, Gerindra Serahkan Bakal Cawagub kepada Sandiaga

Kompas.com - 06/09/2016, 10:28 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - DPD Gerindra DKI Jakarta telah menyelesaikan fit and proper test bagi dua bakal calon wakil gubernur untuk mendampingi bakal calon gubernur Sandiaga Uno pada Pilkada DKI Jakarta 2017.

Dua bakal calon wakil gubernur itu adalah Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah dan Deputi Gubernur bidang Budaya dan Pariwisata DKI Jakarta Sylviana Murni.

Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Mohamad Taufik menjelaskan hasil uji ini akan diberikan kepada Sandiaga.

"Jadi begini, memang (calon) gubernurnya yang akan menentukan (calon) wakil gubernurnya. Tapi kami yang memberikan penilaian, ini lho gambaran, kriterianya, ini masuk ke sini atau kemana," kata Taufik, di Restoran Al-Jazeera, Jakarta Pusat, Senin (5/9/2016) malam.

Sandiaga memilih dua pejabat teras Pemprov DKI Jakarta tersebut untuk mengikuti fit and proper test. Selain itu, Sandiaga juga kepincut dengan Bupati Batang Yoyok Riyo Sudibyo.

Hanya saja, DPD Gerindra DKI Jakarta menghapus nama Yoyok karena tak menghadiri fit and proper test bakal calon wakil gubernur pendamping Sandiaga.

"Setelah ini kami merumuskan hasil rumusan, ada matriksnya, ketemu, dan kami akan serahkan kepada Sandiaga pilihan-pilihannya. Insya Allah dalam waktu dekat sudah bisa diputuskan," kata Taufik.

Yakin mampu usung Sandiaga

Hingga kini, baru Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang telah resmi menyatakan dukungan mereka kepada Sandiaga Uno. Hanya saja, kursi kedua partai politik ini belum mencukupi untuk mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur.

Mereka baru mengumpulkan sebanyak 21 kursi di DPRD DKI Jakarta. Sedangkan syarat partai politik mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur adalah memiliki 22 kursi di DPRD DKI Jakarta.

Menanggapi hal ini, Taufik meyakini partai politik lain segera bergabung dengan Gerindra dan PKB. Terutama Partai Demokrat. Sinyalemen dukungan Demokrat itu terlihat saat Ketua DPD Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli menghadiri fit and proper bakal calon wakil gubernur pendamping Sandiaga. Nachrowi ikut menguji para cawagub tersebut.

"Demokrat enggak mengajukan bakal cawagub. Setelah ini akan saya sampaikan ke teman-teman partai politik lain. Supaya lebih mudah kerjanya," kata Taufik.

Kelebihan Saefullah dan Sylviana

Di sisi lain, Taufik memandang dua pejabat eselon satu pilihan Sandiaga ini merupakan pegawai negeri sipil (PNS) terbaik di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Keduanya sama-sama birokrat yang berkarier dari staf hingga jenjang tertinggi. Selain itu, lanjut dia, keduanya memiliki manajemen kemampuan pemerintahan yang baik.

"Tapi kan masing-masing orang punya kelebihan. Misalnya Pak Saefullah kelebihannya Ketua PWNU DKI. Kemudian Bu Sylvi, ini politik gender lagi naik, kami akan hitung itu," kata Taufik.

Kemudian, DPD Gerindra DKI Jakarta juga melihat kapabilitas yang dimiliki dua bakal calon wakil gubernur tersebut. Taufik meyakini keduanya serius maju Pilkada DKI Jakarta 2017 karena telah bersedia mengikuti fit and proper test.

"Ini juga untuk kepentingan masyarakat banyak. Orang itu kan memang mesti mengabdi kepada orang banyak," kata Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta tersebut.

Kompas TV Sandiaga Uno Didemo Terkait Kasus Dugaan Korupsi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Pernah Tolak Laporan Pelecehan yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar Saat Masa Kampanye

Polisi Pernah Tolak Laporan Pelecehan yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar Saat Masa Kampanye

Megapolitan
Sopir Truk Biang Kerok Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Ternyata Masih di Bawah Umur

Sopir Truk Biang Kerok Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Ternyata Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Senangnya Alif Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang, Bisa Lihat 'Sunset'

Senangnya Alif Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang, Bisa Lihat "Sunset"

Megapolitan
Tersangka Kecelakaan Beruntun di GT Halim Temperamental, Polisi Minta Bantuan KPAI dan Psikolog

Tersangka Kecelakaan Beruntun di GT Halim Temperamental, Polisi Minta Bantuan KPAI dan Psikolog

Megapolitan
Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Megapolitan
Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Megapolitan
Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Megapolitan
Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Megapolitan
Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Megapolitan
Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Megapolitan
Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Megapolitan
Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Megapolitan
Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com