JAKARTA, KOMPAS.com - Jenazah seorang bayi perempuan ditemukan tengah mengapung di Pintu Air I Kanal Banjir Timur (BKT), Rt 01/01, Marunda, Jakarta Utara, Jumat (16/9/2016).
Kapolsek Cilincing, Kompol Supriyanto menjelaskan, jenazah tersebut ditemukan mengapung dengan kondisi sudah membusuk. Supriyanto menyampaikan, bayi yang diperkirakan masih berumur dua hari itu ditemukan oleh petugas Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Wardi.
Berdasarkan keterangan Wardi, pada sekitar pukul 10.00 WIB dia bersama sejumlah petugas kebersihan lainnya hendak membersihkan sampah di KBT. Namun, tiba-tiba Wardi melihat benda mengapung seperti sebuah boneka.
Penasaran, Wardi menarik benda tersebut dengan menggunakan galah yang biasa digunakan untuk memungut sampah. Saat ditarik, ternyata benda yang diduga boneka itu merupakan bayi perempuan telanjang yang masih punya tali pusar.
"Diperkirakan dibuangnya itu sekitar dua hari (sebelumnya) karena tali pusarnya masih ada. Waktu ditemukan, posisinya tengkurap tanpa baju," kata Supriyanto saat dihubungi Kompas.com.
Pihak kepolisian masih orang yang tega membuang bayi tersebut. Saat ini jenazah bayi itu dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat untuk dilakukan otopsi.
"Sekarang kami masih cari, bisa jadi warga itu orang luar, orang Jakarta Timur, Bekasi, atau warga sekitar. Kami sedang cari tahu," kata Supriyanto.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.