Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Gaya Djarot Naik Pesawat Kelas Ekonomi dan Temui Warga

Kompas.com - 10/11/2016, 14:36 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat akan melakukan rangkaian perjalanan ziarah kebangsaan di Jawa Timur. Dia mengambil penerbangan siang dengan pesawat kelas ekonomi yang akan berangkat dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, menuju Bandara Abdulrachman Saleh di Malang, Kamis (10/11/2016).

Sekitar pukul 11.00 WIB, Djarot tiba di bandara bersama istrinya, Happy Farida, dan tim kampanyenya, Merry Hotma. Siang itu, Djarot mengenakan baju kotak-kotak merah hitam yang biasa dia gunakan ketika blusukan.

"Hei, apa kabar nih," ujar Djarot menyapa awak media yang mengikuti kegiatan ziarahnya.

Setelah menyapa wartawan, Djarot, Happy, dan Merry tampak ngopi santai sambil menunggu waktu check-in. Satu per satu calon penumpang menghampiri Djarot dan bersalaman.

Tidak lupa, mereka mengajak Djarot untuk berfoto bersama. Pegawai bandara yang semula hanya melihat malu-malu akhirnya memberanikan diri mengajak Djarot berfoto bersama. Dengan senyum khas dan logat Jawa-nya, Djarot menyambut ajakan berfoto mereka.

Djarot dan Happy sendiri tampak berpergian tanpa pengawalan ketat. Masing-masing hanya membawa satu ajudan. Meski demikian, Djarot tampak membawa kopernya sendiri. Dia hanya meminta ajudannya membawakan koper istrinya.

Saat masuk untuk check-in, ada saja warga yang mencegatnya dan mengajak berfoto bersama. Semua dilayani Djarot satu per satu.

"Pak, semangat ya!" ujar Djarot kepada petugas pemeriksa tiket di bandara. (Baca: Gangguan-gangguan yang Dihadapi Ahok-Djarot Saat Berkampanye...)

Saat sampai di ruang tunggu keberangkatan, Djarot duduk di kursi kosong sambil berbaur dengan penumpang lainnya. Kehadiran Djarot membawa keriuhan kecil penumpang di sana.

"Eh itu benar Pak Djarot bukan sih?" ujar penumpang.

Djarot dan Happy tampak asyik saja meski sedang dilihat banyak penumpang. Hingga akhirnya ada satu keluarga yang memberanikan diri untuk mendekati Djarot dan mengajak foto bersama.

Jessi Carina Cawagub DKI Djarot Saiful Hidahat berfoto bersama penumpang di Bandara Halim Perdana Kusuma, Kamis (10/11/2016).

Namanya juga warga, mereka mengadukan masalah begitu dapat kesempatan bertemu Djarot yang masih wakil gubernur.

"Bapak, di Jakarta dibikin area sepatu roda dong Pak," ujar mereka.

Djarot mengatakan area itu bisa saja dibuat di Jakarta. Apalagi Jakarta memiliki lapangan yang banyak.

"Bisa di Lapangan Banteng, bisa di Waduk Pluit ya. Di Kalijodo mau ada area skateboard, bisa saja bareng di situ yah," ujar Djarot.

Penumpang yang sudah harus antre masuk pesawat hanya bisa melihat Djarot dari kejauhan. Mereka tidak bisa mendekat untuk mengajak Djarot berfoto bersama. Meski demikian, Djarot juga tidak bisa berlama-lama. Sebab pesawatnya sudah akan terbang. (Baca: Peringati Hari Pahlawan, Djarot "Ziarah Kebangsaan" di Jawa Timur)

Dia dan rombongan juga harus segera naik ke pesawat. Pukul 14.08 WIB, Djarot dan rombongan tiba di Bandara Abdulrachman Saleh di Malang. Sama seperti ketika di Jakarta, penumpang yang melihat Djarot turun dari pesawat menghampiri dan mengajak berfoto bersama.

"Bapak, semoga sukses ya. Saya doakan," ujar salah seorang penumpang kepada Djarot. "Terima kasih banyak, Bu," jawab Djarot.

Kompas TV Djarot Dihadang Warga Saat Berkampanye
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cerita Lupi Tukang Ojek Sampan Didera Perasaan Bersalah karena Tak Mampu Biayai Kuliah Anak

Cerita Lupi Tukang Ojek Sampan Didera Perasaan Bersalah karena Tak Mampu Biayai Kuliah Anak

Megapolitan
Berniat Melanjutkan Studi ke Filipina, Ratusan Calon Mahasiswa S3 Malah Kena Tipu Puluhan Juta Rupiah

Berniat Melanjutkan Studi ke Filipina, Ratusan Calon Mahasiswa S3 Malah Kena Tipu Puluhan Juta Rupiah

Megapolitan
MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Terealisasi

MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Terealisasi

Megapolitan
Teka-teki Perempuan Ditemukan Tewas di Pulau Pari: Berwajah Hancur, Diduga Dibunuh

Teka-teki Perempuan Ditemukan Tewas di Pulau Pari: Berwajah Hancur, Diduga Dibunuh

Megapolitan
Tragedi Kebakaran Maut di Mampang dan Kisah Pilu Keluarga Korban Tewas...

Tragedi Kebakaran Maut di Mampang dan Kisah Pilu Keluarga Korban Tewas...

Megapolitan
Nasib Jesika Jadi Korban Kebakaran Toko di Mampang, Baru 2 Hari Injakkan Kaki di Jakarta

Nasib Jesika Jadi Korban Kebakaran Toko di Mampang, Baru 2 Hari Injakkan Kaki di Jakarta

Megapolitan
Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Megapolitan
Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Megapolitan
7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang Telah Dipulangkan

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang Telah Dipulangkan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

Megapolitan
3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang adalah ART

3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang adalah ART

Megapolitan
Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com