Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bermodal Rp 10.000, Pendukung Ahok Semangat Biayai Kampanye

Kompas.com - 29/11/2016, 17:33 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jumlah uang patungan warga yang ingin membantu membiayai kampanye pasangan Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat beragam. Tidak hanya patungan dalam jumlah besar, melainkan juga dalam nominal kecil seperti Rp 10.000.

Ada peraturan yang harus dipenuhi bagi warga yang ingin ikut patungan. Warga harus mengisi sebuah formulir yang dikeluarkan oleh KPU. Selain itu, warga harus menyertakan KTP dan NPWP.

Tim komunikasi kampanye rakyat Ahok-Djarot, Iwet Ramadhan, mengatakan inilah yang sering menjadi masalah. Banyak warga yang bingung karena tidak memiliki NPWP. Iwet menceritakan tentang pembantu yang ingin menyumbang tetapi tidak punya NPWP.

"Ada juga pembantu, dia bilang 'saya itu mau banget nyumbang buat Pak Ahok, boleh enggak saya titip', yang semacam itu banyak sekali," ujar Iwet kepada Kompas.com, Selasa (29/11/2016).

Tadi pagi, ada juga sekelompok ibu-ibu yang ingin menyumbang dengan uang cash. Namun, ditolak karena tidak boleh cash dan harus ada NPWP. Iwet mengatakan akhirnya ibu-ibu itu menggabungkan uangnya dan menggunakan satu rekening saja.

"Tadi pagi ada sekelompok ibu-ibu yang patungan karena enggak punya NPWP. 'Eh gue enggak punya NPWP nih,' 'Yaudah pakai NPWP suami gue aja,' 'Yaudah gue kasih cash ke lo ya,'," ujar Iwet menirukan percakapan ibu-ibu itu.

"Jadi kita arahkan, kalau enggak punya NPWP ya bareng-bareng ya, bergabung," ujar Iwet. (Baca: Ahok-Djarot Ingin Galang Dana Kampanye di Kampung-kampung)

Ciptakan partisipasi masyarakat

Iwet mengatakan semua ini demi mewujudkan sistem penggalangan dana yang BTP, yaitu bersih, transparan, dan partisipatif. Poin terakhir tentang partisipatif adalah hal yang paling penting.

Iwet mengatakan sebenarnya sangat mudah jika Ahok ingin mendapatkan uang kampanye hingga puluhan miliar. Banyak donatur yang akan langsung memberikannya.

"Tapi dia enggak mau menempuh itu, dia maunya rakyat partisipatif, ini yang paling susah," ujar Iwet.

"Orang bisa sampai mengorbankan uang makannya, kalau orang kecil kan pasti mentingin makan sendiri dulu dong. Nah ini, biar Rp 10.000 enggak apa-apa deh yang penting saya bantuin Bapak Ahok," tambah Iwet. (Baca: KPU DKI Perbolehkan Ahok Cari Dana Kampanye dari Makan Berbayar)

Adapun, untuk sumbangan perseorangan ditentukan sebesar Rp 10.000 sampai Rp 75 juta. Iwet kembali menceritakan tentang seorang ibu yang terbengong-bengong ketika diminta KTP dan NPWP saat mau menyumbang di Rumah Lembang, tadi pagi.

Ibu tersebut ingin patungan membiayai kampanye Ahok tetapi tidak punya NPWP. Di meja penggalangan dana, ada seorang pria yang juga ingin menyumbang dan memiliki NPWP. Akhirnya, pria tersebut membantu si ibu dalam menyalurkan uang sumbangannya.

"Kan kita tanya, Bapak bersedia enggak uangnya digabung sama Ibu ini? kata dia oh enggak masalah, yang penting uangnya bisa sampai ke Bapak Ahok," ujar Iwet.

"Itulah, walaupun tidak kenal, akhirnya di kampanye rakyat ini semua jadi bersatu karena punya satu tujuan," tambah Iwet.

Iwet mengatakan sampai saat ini besar uang patungan yang berhasil dikumpulkan sudah mencapai Rp 20 miliar. Uang tersebut bukan didapat di Rumah Lembang saja melainkan juga dari acara penggalangan dana lain seperti gala dinner atau nonton bareng.

Kompas TV Makan Malam Berbayar Bersama Ahok-Djarot
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

BPBD DKI: Banjir yang Rendam Jakarta sejak Kamis Pagi Sudah Surut

BPBD DKI: Banjir yang Rendam Jakarta sejak Kamis Pagi Sudah Surut

Megapolitan
Maju Mundur Kenaikan Tarif Transjakarta, Wacana Harga Tiket yang Tak Lagi Rp 3.500

Maju Mundur Kenaikan Tarif Transjakarta, Wacana Harga Tiket yang Tak Lagi Rp 3.500

Megapolitan
Mengapa Penjaga Warung Madura Selalu 'Video Call' Setiap Hari?

Mengapa Penjaga Warung Madura Selalu "Video Call" Setiap Hari?

Megapolitan
Gara-gara Masalah Asmara, Remaja di Koja Dianiaya Mantan Sang Pacar

Gara-gara Masalah Asmara, Remaja di Koja Dianiaya Mantan Sang Pacar

Megapolitan
Pendatang Usai Lebaran Berkurang, Magnet Jakarta Kini Tak Sekuat Dulu

Pendatang Usai Lebaran Berkurang, Magnet Jakarta Kini Tak Sekuat Dulu

Megapolitan
Pendaftaran Cagub Independen Jakarta Dibuka 5 Mei 2024, Syaratnya 618.750 KTP Pendukung

Pendaftaran Cagub Independen Jakarta Dibuka 5 Mei 2024, Syaratnya 618.750 KTP Pendukung

Megapolitan
Polisi Tilang 8.725 Pelanggar Ganjil Genap di Tol Jakarta-Cikampek Selama Arus Mudik dan Balik

Polisi Tilang 8.725 Pelanggar Ganjil Genap di Tol Jakarta-Cikampek Selama Arus Mudik dan Balik

Megapolitan
Belajar dari Pemilu 2024, KPU DKI Mitigasi TPS Kebanjiran Saat Pilkada

Belajar dari Pemilu 2024, KPU DKI Mitigasi TPS Kebanjiran Saat Pilkada

Megapolitan
Kisah Bakar dan Sampan Kesayangannya, Menjalani Masa Tua di Perairan Pelabuhan Sunda Kelapa

Kisah Bakar dan Sampan Kesayangannya, Menjalani Masa Tua di Perairan Pelabuhan Sunda Kelapa

Megapolitan
Bandara Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk Se-Asia Tenggara Selama Periode Mudik Lebaran

Bandara Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk Se-Asia Tenggara Selama Periode Mudik Lebaran

Megapolitan
KPU DKI Susun Jadwal Pencoblosan Pilkada 2024 jika Terjadi Dua Putaran

KPU DKI Susun Jadwal Pencoblosan Pilkada 2024 jika Terjadi Dua Putaran

Megapolitan
Mengapa Warung Madura di Jabodetabek Buka 24 Jam?

Mengapa Warung Madura di Jabodetabek Buka 24 Jam?

Megapolitan
Misteri Motif Selebgram Meli Joker Pilih Akhiri Hidup dengan 'Live' Instagram, Benjolan di Kepala Sempat Disorot

Misteri Motif Selebgram Meli Joker Pilih Akhiri Hidup dengan "Live" Instagram, Benjolan di Kepala Sempat Disorot

Megapolitan
Dishub DKI Kaji Usulan Kenaikan Tarif Rp 3.500 Bus Transjakarta yang Tak Berubah sejak 2007

Dishub DKI Kaji Usulan Kenaikan Tarif Rp 3.500 Bus Transjakarta yang Tak Berubah sejak 2007

Megapolitan
Tarif Sementara Bus Transjakarta ke Bandara Soekarno-Hatta Rp 3.500, Berlaku Akhir April 2024

Tarif Sementara Bus Transjakarta ke Bandara Soekarno-Hatta Rp 3.500, Berlaku Akhir April 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com