Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Videoklip Sumarsono Nyanyikan Lagu "Indonesia Pusaka" Segera Tayang

Kompas.com - 21/12/2016, 05:15 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com —
Videoklip Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono saat menyanyikan lagu "Indonesia Pusaka" segera tayang. Sumarsono menjelaskan, videoklip itu akan tayang di televisi, videotron, ataupun saat pelaksanaan kegiatan Pemprov DKI Jakarta atau berbagai forum.

"Ya (videoklip) bisa tayang di acara TV, ya di acara musik, dan setiap forum-forum bersama akan kami tayangkan pada pembukaan. Sambil mengisi waktu pas acara belum mulai, kan bisa tayangkan videoklip itu, setidak-tidaknya untuk mengingatkan mereka tentang ke-Indonesia-an," kata Sumarsono, seusai merekam suara dan shooting videoklip di Musica Studio, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (20/12/2016).

(Baca: Gaya Plt Gubernur DKI Jakarta Rekaman Lagu "Indonesia Pusaka")

Dalam videoklip tersebut, Sumarsono berakting bak penyanyi profesional sambil memainkan piano. Selain itu, Sumarsono juga beradegan bernyanyi bersama perwakilan dari anggota Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Provinsi DKI Jakarta.

Adapun pembuatan videoklip ini menggunakan anggaran Dinas Komunikasi, Informasi, dan Kehumasan (Diskominfomas) DKI Jakarta.

Kepala Dinas Kominfomas DKI Jakarta Dian Ekowati sempat menyebut anggaran pembuatan videoklip itu sebesar Rp 4 juta. Kemudian, videoklip itu ditargetkan rampung dari proses pengeditan dalam 1-2 hari ini.

"Minggu inilah, semuanya nanti bisa mendengarkan. Enggak usah dengan menangis ya," seloroh Sumarsono.

Videoklip tersebut, lanjut dia, berbentuk sosialisasi layanan masyarakat. Rencananya, setelah ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menyelenggarakan lomba lagu Mars Revolusi Mental.

"Saya yakinlah (videoklip "Indonesia Pusaka") akan berkontribusi mendinginkan suasana. Namun, minimal ini sekaligus menyosialisasikan ke masyarakat, lagu-lagu nasional, agar anak-anak kita enggak cuma mengenal lagu 'Cucak Rowo'," ucap Sumarsono.

(Baca: Sumarsono Rekaman Lagu "Indonesia Pusaka" karena Eskalasi Politik yang Panas)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Pemilik Pajero Pakai Pelat Nomor Palsu: Cita-cita Sejak Kecil

Alasan Pemilik Pajero Pakai Pelat Nomor Palsu: Cita-cita Sejak Kecil

Megapolitan
Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Megapolitan
Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Megapolitan
'Horor' di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

"Horor" di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

Megapolitan
Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Megapolitan
Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Megapolitan
Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Megapolitan
Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Megapolitan
Warga Ajak 'Selfie' Polisi Berkuda dan Polisi Satwa di CFD

Warga Ajak "Selfie" Polisi Berkuda dan Polisi Satwa di CFD

Megapolitan
Sambut HUT Ke-542 Bogor, Ratusan Orang Ikut Lomba Lari Lintasi Sawah dan Gunung

Sambut HUT Ke-542 Bogor, Ratusan Orang Ikut Lomba Lari Lintasi Sawah dan Gunung

Megapolitan
Penyalur Jadi Tersangka karena Palsukan Usia ART yang Lompat dari Rumah Majikan di Tangerang

Penyalur Jadi Tersangka karena Palsukan Usia ART yang Lompat dari Rumah Majikan di Tangerang

Megapolitan
Antusiasme Warga Berbondong-bondong Padati Balai Kota Menyambut Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542

Antusiasme Warga Berbondong-bondong Padati Balai Kota Menyambut Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542

Megapolitan
Dishub Kota Bogor Lakukan Pengalihan Arus Lalin Saat Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542 Hari Ini

Dishub Kota Bogor Lakukan Pengalihan Arus Lalin Saat Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542 Hari Ini

Megapolitan
Mau Datang ke Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542, Cek di Sini 8 Kantong Parkirnya

Mau Datang ke Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542, Cek di Sini 8 Kantong Parkirnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com