Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mereka yang Meninggalkan Pekerjaan Lamanya demi Gaji "Pasukan Oranye"

Kompas.com - 23/01/2017, 17:11 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Iming-iming gaji yang diterima petugas pemelihara prasarana dan sarana umum (PPSU) diketahui jadi penyebab banyak orang yang tertarik untuk bekerja sebagai petugas yang dikenal dengan nama "pasukan oranye" itu.

Hal itulah yang diungkapkan sejumlah anggota pasukan oranye asal Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur. Salah satunya adalah Izul Wardana (21), pria yang menjadi pasukan oranye saat pertama kali dibentuk pada 2016.

Pada saat mulai menjadi anggota pasukan oranye, gaji yang diterimanya adalah sebesar Rp 3,1 Juta yang setara dengan nilai upah minimum provinsi (UMP) DKI Jakarta 2016. Ia menyebut jumlah tersebut lebih besar ketimbang gaji saat ia masih bekerja di tempat lamanya.

"Dulu kerja di PT dekat sini. Di tempat yang lama enggak segitu (Rp 3,1 Juta)," ujar Izul saat ditemui Kompas.com, Senin (23/1/2017).

Seperti Izul, Aminuddin (37) juga melontarkan hal serupa. Ia baru bergabung dengan pasukan oranye pada tahun ini. Pria yang sebelumnya berprofesi sebagai tukang ojek ini menyatakan tertarik menjadi anggota pasukan oranye karena tak adanya kepastian jumlah penghasilan yang diterima saat masih menjadi tukang ojek.

"Kalau sekarang kan UMR," ujar pria tamatan SMK ini. (Baca: Kejanggalan Perekrutan Pasukan Oranye yang Kini Bergaji Rp 4 Juta...)

Tahun ini, gaji yang diterima anggota pasukan oranye setiap bulannya telah naik seiring kenaikan UMP DKI. Jumlahnya menjadi Rp 3,3 Juta. Tak semua anggota pasukan oranye adalah mereka yang berpindah profesi.

Alsadad Rudi Kantor Kelurahan Jatinegara di Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
Ada pula yang dulunya memang merupakan petugas kebersihan. Salah satunya Tijan (52), mantan petugas harian lepas (PHL) di Dinas Kebersihan. Tijan mengaku sudah 20 tahun bekerja sebagai petugas kebersihan.

Namun, ia menyebut ada perbedaan penghasilan ketika ia sudah berstatus sebagai anggota pasukan oranye.

"Kalau dulu kecil (gajinya). Sekarang yang baru-baru enak, udah Rp 3,1 Juta. Tahun ini malah Rp 3,3 Juta. Saya dulu pernah cuma Rp 450 Ribu," ujar Tijan.

Banyak peminat

Pasukan oranye mulai ada di Jakarta sejak awal 2016. Kuota maksimal di tiap kelurahan berjumlah 70 orang. Cukup besarnya gaji pasukan oranye ini yang membuat banyaknya pelamar untuk penerimaan tahun 2017.

Salah satunya di Kelurahan Jatinegara. Data pihak Kelurahan Jatinegara menyebutkan jumlah pelamar pasukan oranye tahun 2017 mencapai 150 orang, alias meningkat dua kali lipat lebih dibanding jumlah pelamar pada tahun 2016.

Banyaknya pelamar yang tak berbanding dengan kuota itu kemudian menyebabkan ada sejumlah anggota pasukan oranye angkatan lama yang tidak lagi diterima karena dinilai tak lolos seleksi.

Alsadad Rudi Dokumen Kelurahan Jatinegara yang memperlihatkan tahapn tes yang harus dilalui pelamar petugas pemelihara prasarana dan sarana umum (PPSU).
Mereka kemudian mendatangi Balai Kota untuk menyampaikan protes pada pekan lalu. Pihak kelurahan sendiri menyatakan kemampuan fisik jadi pertimbangan utama. Karena tugas pasukan oranye akan banyak berkutat dengan kegiatan yang menguras fisik.

Sekretaris Kelurahan Ani Kurniani menyatakan kemampuan fisik yang mereka pertimbangkan bukan fisik dari faktor usia. Namun, benar-benar kemampuan fisik dari sisi stamina. Ani menyatakan banyak pelamar pasukan oranye yang berusia tua dan merupakan angkatan lama masih diterima pada tahun ini.

"Kalau misalnya tua tapi mumpuni, ya masuk," ujar Ani. (Baca: Dulu Kurang Peminat, Kini "Pasukan Oranye" Diperebutkan)

Kompas TV Pekerja TPST Dialihkan Jadi PHL Dinas Kebersihan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Pernah Tolak Laporan Pelecehan yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar Saat Masa Kampanye

Polisi Pernah Tolak Laporan Pelecehan yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar Saat Masa Kampanye

Megapolitan
Sopir Truk Biang Kerok Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Ternyata Masih di Bawah Umur

Sopir Truk Biang Kerok Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Ternyata Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Senangnya Alif Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang, Bisa Lihat 'Sunset'

Senangnya Alif Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang, Bisa Lihat "Sunset"

Megapolitan
Tersangka Kecelakaan Beruntun di GT Halim Temperamental, Polisi Minta Bantuan KPAI dan Psikolog

Tersangka Kecelakaan Beruntun di GT Halim Temperamental, Polisi Minta Bantuan KPAI dan Psikolog

Megapolitan
Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Megapolitan
Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Megapolitan
Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Megapolitan
Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Megapolitan
Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Megapolitan
Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Megapolitan
Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Megapolitan
Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Megapolitan
Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com