JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil gubernur DKI Jakarta nomor pemilihan tiga Sandiaga Uno menghampiri musisi jalanan lalu berjoget usai makan di pujasera Melawai, Jakarta Selatan, Selasa (4/4/2017) siang.
Sandiaga spontan ikut joget setelah lagu-lagu yang dibawakan mengandung beat yang sedikit menghentak.
Awalnya ada seorang musisi jalanan yang mendatangi Sandi. Saat Sandi masih makan, musisi jalanan tersebut membawakan lagu buatan sendiri, berikut alunan musik yang ada nama Sandi berikut calon gubernur pasangannya, Anies Baswedan.
"Buah manggis buah kecapi, jangan lupa pilih Anies-Sandi," demikian penggalan lantunan lagu yang dibawakan.
Lagu tersebut langsung menarik perhatian Sandi. Dia menyelesaikan makannya lalu tiba-tiba bergabung dengan tiga musisi jalanan yang bernyanyi sambil memainkan gitar serta perkusi.
Aksi Sandi itu menarik perhatian pengunjung di lokasi. Sandi semakin semangat bergoyang setelah dibawakan lagu Gemu Fa Mi Re, lagu pop daerah dari Flores, NTT.
Setelah joget bersama beberapa pengunjung dan tim, Sandi menyempatkan diri untuk foto bersama, berbincang dengan warga, lalu melanjutkan kegiatannya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.