JAKARTA, KOMPAS.com - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan dirinya siap dilantik sebagai gubernur DKI Jakarta oleh Presiden RI Joko Widodo. Meskipun begitu, dia belum tahu apakah akan dilantik pada 15 Juni 2017.
"Ya siap. (Pelantikan) Senin boleh, Selasa boleh, kan nunggu jadwalnya Presiden," kata Djarot di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (9/6/2017).
Djarot belum menjelaskan persiapan apa yang akan dilakukannya menjelang pelantikan. Namun, Djarot merasa bersyukur akan segera dilantik.
"Oh insya Allah, syukurlah," kata Djarot.
Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono sebelumnya menjelaskan bahwa Djarot akan dilantik pada 15 Juni 2017. Pelantikan akan dilangsungkan di Istana Negara.
"(Pelantikannya) 15 Juni pukul 10.00 WIB di Istana," ujar Sumarsono kepada Kompas.com, Jumat.
Kementerian Dalam Negeri telah mengirimkan surat usulan pengangkatan Djarot dari DPRD DKI Jakarta kepada pihak Sekretariat Negara untuk diajukan kepada Presiden Jokowi. Djarot diusulkan menjadi gubernur definitif untuk menggantikan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang mengundurkan diri.
Setelah dilantik oleh Presiden RI Joko Widodo, Djarot akan menjadi Gubernur DKI Jakarta hingga Oktober nanti.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.