Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

76 KK Warga Lodan yang Akan Ditertibkan Dapat Rusun di Marunda

Kompas.com - 18/07/2017, 13:39 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Sebanyak 76 kepala keluarga dari Kampung Walang, Lodan, Jakarta Utara melakukan undian pengambilan unit rusun di Rusun Marunda, Jakarta Utara, Selasa (18/7/2017).

Sejak pagi, terlihat warga mengantri untuk mendapatkan hunian baru milik mereka. Pemindahan warga Kampung Walang ke Rusun Marunda dikarenakan rumah yang berada di lahan milik pemerintah itu akan ditertibkan. Wilayah itu akan dibangun sodetan menuju sungai Ciliwung.

"Jadi selama ini bapak ibu menghalang aiir hingga tersendat. Bapak ibu sekarang diberikan rumah sehat yang baru," ujar Wali Kota Jakarta Utara Husein Murad di Marunda.

Adapun unit rusun yang ditempati warga Kampung Walang merupakan rusun yang baru selesai dibangun.

Baca: Hari Ini, 76 KK Warga Kolong Tol Lodan Ikuti Undian Rusun Marunda

Adapun unit rusun baru yang dibangun di Marunda lebih dari 300 unit. Husein mengatakan, ada 329 KK yang mendiami Kampung Walang.

Adapun pengundian rusun hari ini merupakan gelombang pertama. Hesein menyebut warga lainnya telah sepakat untuk meninggalkan kawasan tersebut dan pindah ke unit rusun yang telah disediakan.

Dalam tiga bulan pertama, warga akan digratiskan biaya sewa rusun. Sedangkan untuk biaya listrik dan air masih ditanggung penghuni. Harga sewa rusun sebesar Rp 130.000 untuk lantai empat dan lima dan Rp 300.000 untuk lantai dasar hingga lantai tiga.

Sejumlah fasilitas juga diberikan seperti gratis naik bus transjakarta, hingga pemberian KJP, KJS untuk warga.

"Warga yang lain tidak membandel, mereka sudah bersedia pindah," ujar Husein.

Kompas TV Pemprov DKI Jakarta sudah menunjuk salah satu rusunawa khusus untuk pekerja yang masih jomblo.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Megapolitan
Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Megapolitan
PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

Megapolitan
PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

Megapolitan
Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan 'Pelanggannya' dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan "Pelanggannya" dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Megapolitan
KPU Jaktim Buka Pendaftarab PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

KPU Jaktim Buka Pendaftarab PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

Megapolitan
NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Megapolitan
Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Megapolitan
“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

Megapolitan
PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat di Puncak, Bahas Soal Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

DPRD dan Pemprov DKI Rapat di Puncak, Bahas Soal Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Megapolitan
Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Disorot, Dinas Citata: Itu Masih Perencanaan

Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Disorot, Dinas Citata: Itu Masih Perencanaan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com