Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Tutup Botol Bermasalah, Produsen Aqua Buka Layanan Aduan Gratis

Kompas.com - 26/07/2017, 17:46 WIB
Sherly Puspita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Tirta Investama, produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) merek Aqua membuka layanan pengaduan melalui telepon untuk masyarakat yang menemukan botol Aqua dengan tutup tak sesuai standar.

"Jika anda memiliki informasi terkait keberadaan tutup botol Aqua tak standar silakan menghubungi layanan 'Aqua Menyapa' di nomor 0800 15 88888," ujar Communications Director Danone Indonesia Arif Mujahidin, Rabu (26/7/2017).

Ia mengatakan, layanan pengaduan masyarakat ini bebas pulsa alias gratis. Ia mengatakan, layanan ini dibuat untuk menanggapi beredarnya video yang menampilkan kemasan tutup botol aqua yang tak sesuai standar.

Dalam video yang diterima Kompas.com tampak sebuah botol Aqua dengan tutup botol yang memiliki irisan di bagian atasnya sehingga tanpa membuka segel botol pun air mineral di dalam botol sudah dapat dikeluarkan.

Kompas.com mencoba menghubungi nomor kontak layanan masyarakat tersebut. Seorang customer service yang menerima panggilan telepon menanyakan nama serta alamat penelpon.

"Setiap masyarakat yang menelpon kepada kami, kami tanyai alamat dan nama lengkap. Ini untuk memudahkan kami melacak lokasi penemuan botol Aqua tak standar," papar customer service bernama Bintang.

Baca: PT Danone Lakukan Investigasi soal Video Tutup Botol Aqua

Menurutnya, saat ini PT Tirta Investama masih melakukan investigasi terkait hal tersebut. Meski demikian hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan langsung mengenai keberadaan tutup botol Aqua tak standar ini.

"Sejauh ini banyak yang menelpon kepada kami untuk menanyakan informasi terkait hal ini, tapi belum ada yang menunjukkan lokasi pasti penemuan tutup botol tak standar tersebut," kata dia.

Ia mengatakan, perkembangan investigasi terkait hal ini akan dimuat dalam website www.aqua.com sebagai resmi produsen air mineral kemasan ini.

Simak pula video laporan wartawan Kompas.com, Bestari Kumala Dewi, di kanal Youtube "Kompas.com Reporter on Location" di bawah ini: 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai 'Cutter' juga Lukai Warga Rusun

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai "Cutter" juga Lukai Warga Rusun

Megapolitan
Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Megapolitan
Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Megapolitan
Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Megapolitan
Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Megapolitan
Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Megapolitan
Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Megapolitan
Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Megapolitan
Polisi Temukan 'Tisu Magic' dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Polisi Temukan "Tisu Magic" dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Video Pencurian Mesin 'Cup Sealer' di Depok Viral di Media Sosial

Video Pencurian Mesin "Cup Sealer" di Depok Viral di Media Sosial

Megapolitan
Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Megapolitan
Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Megapolitan
Selain Sepi Pembeli, Alasan Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Pepaya karena Pasokan Berlimpah

Selain Sepi Pembeli, Alasan Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Pepaya karena Pasokan Berlimpah

Megapolitan
SDA DKI Bangun 5 Polder Baru dan Revitalisasi 2 Pompa 'Stasioner' untuk Tanggulangi Banjir

SDA DKI Bangun 5 Polder Baru dan Revitalisasi 2 Pompa "Stasioner" untuk Tanggulangi Banjir

Megapolitan
Gibran Kunjungi Rusun Muara Baru, Warga: Semoga Bisa Teruskan Kinerja Jokowi

Gibran Kunjungi Rusun Muara Baru, Warga: Semoga Bisa Teruskan Kinerja Jokowi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com