Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Dari Audisi Ini Akan Terlihat yang Mana Preman Berkedok Pengamen"

Kompas.com - 28/08/2017, 20:44 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

DEPOK, KOMPAS.com - Hingga Senin (28/8/2017), ajang Ekspresi Musisi Jalanan yang digelar di Depok sejak 21 Agustus 2017 masih berlangsung. Pada pekan ini, para peserta diminta untuk bermain musik berkelompok.

Pendiri Institut Musisi Jalanan (IMJ) Andi Malewe selaku penyelenggara menyatakan, pihaknya serius menyaring para pengamen yang nantinya berhak dapat lisensi. Sebab, ia menilai, selama ini tidak semua pengamen punya minat di bidang musik.

"Karena dari audisi ini nanti bisa terlihat yang mana teman-teman yang punya kualitas dalam bermain musik, yang mana preman berkedok pengamen, dan yang mana pengemis berkedok pengamen," kata Andi saat dihubungi, Senin (28/8/2017).

(Baca juga: Lisensi Kemahiran Bermusik demi Tingkatkan Derajat Pengamen)

Ajang Ekspresi Musisi Jalanan digelar di markas IMJ di Jalan Baru sekitar flyover Arif Rahman Hakim, Depok.

Tercatat, ada 250 pengamen yang ikut ajang ini. Menurut Andi, pada tahap audisi berkelompok ini, semua peserta berhak ikut.

Setelah rampungnya tahap audisi berkelompok inilah, nantinya dilihat yang mana pengamen yang berhak mendapatkan lisensi berupa sebuah kartu bernama "Supercard".

Namun, Andi menyatakan, untuk pengamen yang belum berhak mendapatkan Supercard akan tetap dibina IMJ.

Selama dibina, mereka akan terus dilatih agar kemampuan bermusiknya meningkat dan nantinya berhak dapat "Supercard".

"Teman-teman ini kan rata-rata otodidak dan tidak ada yang merangkul mereka. Makanya kita akan latih, diberi kelas agar nantinya mereka juga layak perform," ujar Andi.

Ajang Ekspresi Musisi Jalanan kali ini merupakan yang kedua kalinya digelar. Kegiatan yang pertama diketahui sudah digelar pada Mei 2017.

Dalam menggelar ajang Ekspresi Musisi Jalanan, IMJ mendapat dukungan dari Direktorat Kesenian Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Dari hasil pentas Ekspresi Musisi Jalanan yang pertama, para musisi jalanan yang mendapat Supercard sudah mulai ditempatkan di beberapa mal di kawasan Jabodetabek yang pengelolanya sudah diajak bekerja sama.

(Baca juga: Syamsuddin, Pengamen Bekasi yang Jago Banget)

Andi memiliki cita-cita agar tiap Supercard memiliki grade, dari A hingga C. Grade diukur dari kemampuan tiap musisi jalanan.

Musisi jalanan yang punya Supercard A adalah mereka yang dapat diberi kesempatan manggung di hotel dan restoran, sedangkan yang B di kafe-kafe.

"Kalau yang C ini yang kemampuan bermusiknya masih kurang, tapi passionnya ada di musik. Jadi masih perlu pembinaan," ujar Andi saat ditemui Kompas.com, Selasa (22/8/2017) pekan lalu.

Kompas TV Polres Jakbar Tangkap Preman yang Resahkan Warga di Terminal
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' ke RS Polri

Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" ke RS Polri

Megapolitan
Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Megapolitan
Sebelum Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Sebelum Toko "Saudara Frame" Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Megapolitan
Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Megapolitan
Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

Megapolitan
Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Megapolitan
Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Megapolitan
Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik 'Saudara Frame' Tinggal di Lantai Tiga Toko

Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik "Saudara Frame" Tinggal di Lantai Tiga Toko

Megapolitan
Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Megapolitan
Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Megapolitan
Petugas Beberkan Sulitnya Padamkan Api yang Membakar Toko Bingkai Saudara Frame Mampang

Petugas Beberkan Sulitnya Padamkan Api yang Membakar Toko Bingkai Saudara Frame Mampang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com