Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Program OK-OCE Masuk APBD-P, 4.000 Warga Akan Dilatih Wirausaha

Kompas.com - 05/09/2017, 11:57 WIB
Jessi Carina

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Kepala Dinas Koperasi, UMKM dan Perdagangan DKI Jakarta Irwandi mengatakan program pelatihan kewirausahaan "OK-OCE" sudah dianggarkan dalam APBD-Perubahan DKI 2017.

Program OK-OCE atau one kecamatan one center enterpreneurship merupakan program prioritas gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Pada tahun ini, akan direkrut ribuan warga dari seluruh wilayah DKI Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu.

"Ya paling sekitar 4.000 warga di semua wilayah termasuk Kepulauan Seribu," ujar Irwandi, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (5/9/2017).

(baca: Saat 7-Eleven Melawai Berubah Jadi Festival OK OCE)

Anggaran untuk program tersebut, kata Irwandi, ditetapkan sekitar Rp 1,2 miliar.

Adapun sosialisasi, perekrutan, dan pelatihan akan dilakukan Dinas Koperasi dan UMKM bersama Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dinas Perindustrian dan Energi, serta Dinas Sosial, terhadap 4.000 warga dari target 40.000 warga.

"Nanti dilanjutkan lagi sampai menimbulkan wirausaha baru satu tahun 40.000," ujar Irwandi.

Kompas TV Selamat Datang Gubernur Baru Jakarta - Dua Arah (Bag 3)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com