Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Acara Anies-Sandi di Balai Kota Akan Disiarkan Lewat VR di 15 Kampung

Kompas.com - 11/10/2017, 16:57 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Usai dilantik di Istana Presiden pada Senin (16/10/2017), Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, akan menggelar serangkaian acara di Balai Kota. Acara itu rencananya akan disiarkan lewat virtual reality di kampung-kampung.

"Akan ada nobar 15 titik lewat goggles di kampung-kampung menggunakan virtual reality. Tiga goggles di lokasi, 12 goggle di titik-titik luar Balai Kota," ujar juru bicara Tim Anies-Sandi Naufal Firman Yursak di Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2017).

Tiga kamera yang merekam acara 360 derajat ini akan menunjukkan Anies-Sandi, penonton, dan momen-momen penting lainnya.

Naufal belum menyebut kampung tempat virtual reality dihadirkan. Ia hanya memastikan tempatnya sudah ditentukan.

Baca: Pelantikan Anies-Sandi Sama seperti Pelantikan Gubernur Lain

"Titik virtual reality nanti kami update lewat WhatsApp, itu di semua wilayah di DKI Jakarta," kata Naufal.

Selain virtual reality, di Balai Kota rencananya juga akan ada layar untuk warga menonton prosesi serah terima jabatan.

Di Balai Kota, Anies dan Sandi akan mengantarkan Gubernur Djarot Saiful Hidayat ke lobi pendopo untuk pulang. Setelah itu, akan shalat Maghrib berjamaah di Masjid Balai Kota.

Baca: Pada Hari Pelantikan Anies-Sandi, Ini Rangkaian Acaranya...

Usai shalat, akan dilaksanakan makan malam bersama. Anies dan Sandi akan berjalan kaki ke Gedung DPRD yang terletak di belakang Balai Kota.

Di sana, Anies akan menyampaikan pidato pertamanya sebagai gubernur dengan durasi kurang lebih satu jam. Para gubernur terdahulu akan diundang untuk mendengarkan pidato itu.

Baca: Pelantikan Anies-Sandi Ikuti Konsep Protokol Istana

Usai menyampaikan pidato, Anies dan Sandi akan kembali ke Blok G Balai Kota untuk bertemu warga. Ia akan kembali berpidato.

Kompas TV Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menegaskan, pelantikan gubernur dan wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies-Sandi akan berlangsung pada 16 Oktober.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Megapolitan
“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

Megapolitan
Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Megapolitan
Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Megapolitan
Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Megapolitan
Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Megapolitan
Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Megapolitan
Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Megapolitan
Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Megapolitan
Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi 'Start' dan Ragu-ragu

Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi "Start" dan Ragu-ragu

Megapolitan
Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Megapolitan
Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Megapolitan
Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Megapolitan
Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Megapolitan
Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com