Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampung Pelangi di Jakarta, Tinggalkan Kesan Kumuh dan Bebas Asap Rokok

Kompas.com - 30/10/2017, 17:29 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Salah satu permukiman warga di bantaran kali, Kampung Penas Tanggul, di Jalan Pancawarga 30, Cipinang Besar Selatan, Jakarta Timur, punya aturan sendiri soal kawasan berwarna-warni dan bebas rokok.

Sejak pertengahan Maret 2017, tampilan kampung tersebut mulai berubah. Secara bertahap, rumah-rumah penduduk di sana diperbaiki dan dipercantik dengan sentuhan warna yang berbeda-beda.

Seorang anggota karang taruna, Nobby Sail (23), yang juga Ketua Tim Penggerak Kampung Warna-Warni Tanpa Rokok Penas Tanggul menjelaskan, dia bersama warga ingin menjaga kebersihan dan memperindah kampungnya yang berada di bantaran sungai.

Selain menambah kenyamanan warga, dia berharap kampung tersebut bisa menginspirasi warga di kampung lainnya untuk mengubah kesan kumuh.

"Awalnya kami itu studi banding ke kampung warna-warni di Jogja dan belajar analisa social tobaco control. Setelah pulang, kami share ke warga dan warga sepakat menerapkan di kampung kami," kata Nobby, saat ditemui di Kampung Warna-Warni Tanpa Rokok Penas Tanggul, Cipinang Besar Selatan, Jakarta Timur, Senin (30/10/2017).

Usai bermusyawarah dengan warga dan didapat kesepakaran, pada pertengahan Maret 2017 rumah-rumah warga mulai dirapikan dan di cat warna-warni.

Mulanya, kata Nobby, untuk mengecat rumah, setiap warga patungan Rp 20.000 per rumah. Dana yang terkumpul saat itu sekitar Rp 2 juta dan kemudian digunakan untuk mengecat tembok serta pagar dan jembatan akses masuk kampung tersebut.

"Setelah itu, kami juga pakai uangnya buat bikin proposal, buat dapatin sponsor dari perusahaan yang ada di sekitar sini. Kami juga galang dana dari bazaar yang kami buat di sini," kata Nobby.

Baca juga : Setelah Kampung Warna-warni dan Tridi, Kini Ada Kampung Biru Arema

Ada sekitar 100 rumah di kampung tersebut, 70 rumah di antaranya sudah dicat warna-warni dan lainnya belum dicat karena keterbatasan biaya.

Menurut dia, biaya pengecatan rumah tidak akan lagi membebani warga sehingga tim penggalang dana akan mencari sponsor dan menjual pakaian bekas.

Sementara itu, soal kampung bebas rokok, Nobby mengatakan aturan itu sudah disepakati hampir seluruh warga Kampung Penas Tanggul. Larangan merokok dibuat agar kampung lebih ramah anak dan ramah perempuan.

"Jadi di rumah-rumah ada stikernya. Dilarang merokok di dalam dan teras rumah. Hampir semua rumah sudah pasang stiker, artinya mereka setuju soal aturan yang dibuat bersama-sama," kata dia.

Nobby menjelaskan, warga dilarang merokok di dalam dan teras rumah. Namun, masih diperbolehkan merokok di luar rumah. Akan tetapi, ada waktu-waktu yang memang tidak diperkenankan untuk merokok, seperti saat rapat warga dan pengajian.

Rencana lainnya, kata Nobby, akan dibuat tempat khusus merokok di kampungnya agar tidak ada lagi warga yang merokok di luar tempat merokok tersebut.

"Untuk rokok, masih banyak pro dan kontra. Tapi kami sebagai tim, anggap ini adalah proses. Kami juga masih berjalan setengah tahun. Secara bertahap pastinya dan kami anggap ini sebagai proses belajar," ujar Nobby.

Kompas TV Ada sekitar 10 kota di Indonesia yang punya kampung warna-warni yang instagramable banget.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pembunuh Wanita di Pulau Pari Sempat Minta Tolong untuk Gotong Kardus AC

Pembunuh Wanita di Pulau Pari Sempat Minta Tolong untuk Gotong Kardus AC

Megapolitan
Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Megapolitan
Terdengar Gemuruh Mirip Ledakan Bom Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Terdengar Gemuruh Mirip Ledakan Bom Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Megapolitan
Beredar Video Sopir Truk Dimintai Rp 200.000 Saat Lewat Jalan Kapuk Muara, Polisi Tindak Lanjuti

Beredar Video Sopir Truk Dimintai Rp 200.000 Saat Lewat Jalan Kapuk Muara, Polisi Tindak Lanjuti

Megapolitan
Maju Pilkada Bogor 2024, Jenal Mutaqin Ingin Tuntaskan Keluhan Masyarakat

Maju Pilkada Bogor 2024, Jenal Mutaqin Ingin Tuntaskan Keluhan Masyarakat

Megapolitan
Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Megapolitan
Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Megapolitan
Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Megapolitan
Disdukcapil DKI Bakal Pakai 'SMS Blast' untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Disdukcapil DKI Bakal Pakai "SMS Blast" untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Megapolitan
Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Megapolitan
Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Megapolitan
8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

Megapolitan
Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Megapolitan
Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Megapolitan
Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com