Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Natal, Warga Jakarta Ramaikan RPTRA Kalijodo

Kompas.com - 25/12/2017, 11:45 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Libur Natal dimanfaatkan sejumlah warga DKI Jakarta untuk berekreasi. Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kalijodo menjadi salah satu tempat yang ramai dikunjungi warga DKI Jakarta.

Pantauan Kompas.com, RPTRA Kalijodo sudah diramaikan warga pada pukul 11.00 WIB. Para orangtua terlihat membawa anak-anaknya mulai dari balita hingga usia remaja.

Salah seorang ibu mengakui kalau kedatangannya ke RPTRA Kalijodo untuk membawa anaknya jalan-jalan.

"Iya ini jalan-jalan ke sini, mumpung libur panjang," kata ibu tersebut kepada Kompas.com.

Baca juga : Menikmati Minggu Siang di Kalijodo...

Adapun alasannya membawa anaknya ke RPTRA Kalijodo karena liburan di sana tidak menghabiskan uang banyak. Dia pun telah membawa bekal makanan dan minuman dari rumah untuk dikonsumsi di RPTRA Kalijodo.

RPTRA Kalijodo menjadi salah satu lokasi rekreasi libur Natal, Senin (25/12/2017).Ridwan Aji Pitoko/KOMPAS.com RPTRA Kalijodo menjadi salah satu lokasi rekreasi libur Natal, Senin (25/12/2017).

"Murah meriah di sini, tapi sayang ini permainan anak-anaknya belum buka semua," ujarnya.

Tak hanya keluarga, beberapa remaja juga terlihat ada di RPTRA Kalijodo. Kedatangan mereka lengkap membawa kamera dan tripod yang digunakan untuk berfoto.

"Mau hunting foto di sini, objeknya bagus-bagus di sini," ucap salah seorang remaja tersebut.

Kompas TV Ruang Publik Terpadu Ramah Anak Kalijodo di Jakarta Utara menjadi salah satu titik keramaian warga Ibu Kota saat berlibur Lebaran.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com