Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga: Elek Yo Band Kalah Nih, Kami Tantang dengan Gus Ploes!

Kompas.com - 23/03/2018, 08:58 WIB
Jessi Carina,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Keriaan berlangsung di Lapangan Silang Monas sisi barat Jumat (23/3/2018) pagi ini. Di sana ada senam kesehatan jasmani Korpri yang diikuti pegawai Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno ikut bergabung dalam kegiatan itu dan bernyanyi bersama.

Sebuah band dari Balai Kota yang "diketuai" Asisten Deputi Gubernur Bidang Budaya Agus Suradika tampil di sana. Band tersebut bernama Gus Ploes dengan anggota yang ganti. Namun, Agus selalu menjadi vokalis sekaligus gitaris band itu.

Sandiaga tiba-tiba menyinggung band para menteri Kabinet Kerja Presiden RI Joko Widodo.

"Elek Yo Band kalah nih Elek Yo Band," kata Sandiaga di tengah-tengah nyanyian mereka.

Baca juga : Dari Hajatan Nikah, Elek Yo Band ke Panggung Java Jazz Festival

Di atas panggung, banyak pejabat DKI bernyanyi dan menari bersama. Mereka adalah Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah, Kepala Dinas Perhubungan DKI Andri Yansyah, dan Kepala Biro Umum Firmansyah.

Sandiaga kemudian mengatakan ingin menantang Elek Yo Band.

"Kami tantang sekarang Elek Yo Band dengan Gus Ploes," kata Sandiaga.

Saat bernyanyi, Sandiaga sendiri sebenarnya tidak hafal lagu seluruhnya. Dia sesekali mencontek teks lagu yang diberikan kepadanya. Namun, Sandiaga terus tertawa.

Para personel Elek Yo Band adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono bermain drum, Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf bermain keyboard, serta Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi masing-masing bermain gitar akustik dan vokal.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki juga tampil sebagai vokalis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, Baznas RI Ajak Siswa SMA Punya Hobi Berzakat

Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, Baznas RI Ajak Siswa SMA Punya Hobi Berzakat

Megapolitan
Cerita Ridwan 'Menyulap' Pelepah Pisang Kering Menjadi Kerajinan Tangan Bernilai Ekonomi

Cerita Ridwan "Menyulap" Pelepah Pisang Kering Menjadi Kerajinan Tangan Bernilai Ekonomi

Megapolitan
Peringati Jumat Agung, Gereja Katedral Gelar Visualisasi Jalan Salib yang Menyayat Hati

Peringati Jumat Agung, Gereja Katedral Gelar Visualisasi Jalan Salib yang Menyayat Hati

Megapolitan
Wujudkan Solidaritas Bersama Jadi Tema Paskah Gereja Katedral Jakarta 2024

Wujudkan Solidaritas Bersama Jadi Tema Paskah Gereja Katedral Jakarta 2024

Megapolitan
Diparkir di Depan Gang, Motor Milik Warga Pademangan Raib Digondol Maling

Diparkir di Depan Gang, Motor Milik Warga Pademangan Raib Digondol Maling

Megapolitan
Polisi Selidiki Kasus Kekerasan Seksual yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar

Polisi Selidiki Kasus Kekerasan Seksual yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar

Megapolitan
Ingar-bingar Tradisi Membangunkan Sahur yang Berujung Cekcok di Depok

Ingar-bingar Tradisi Membangunkan Sahur yang Berujung Cekcok di Depok

Megapolitan
KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

Megapolitan
Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Megapolitan
Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Megapolitan
45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Megapolitan
Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Megapolitan
Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Megapolitan
TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

Megapolitan
Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com