Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips agar Terhindar dari Kejahatan "Skimming"

Kompas.com - 04/04/2018, 10:54 WIB
Sherly Puspita,
Ana Shofiana Syatiri

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kejahatan skimming atau pemalsuan identitas nasabah bank masih menghantui warga Indonesia. Sejumlah kelompok masih berkeliaran melancarkan kejahatan yang berasal dari Eropa Timur ini.

Baru-baru saja polisi kembali mengamankan empat orang WNA dari Bulgaria Taiwan dan Chili yang terlibat dalam kasus skimming. Bisa jadi di luar sana praktik kejahatan semacam ini masih berlangsung.

Kanit 4 Subdit Resmob AKP Rovan Richard Mahenu memiliki sejumlah tips agar warga Indonesia terhindar dari kejahatan skimming. Tips ini ditujukan untuk para nasabah dan pihak bank.

Baca juga : Kapolda Beri Penghargaan 3 Sekuriti yang Bantu Ungkap Kasus Skimming

Untuk nasabah bank

Suasana saat pergantian kartu ATM Bank BRI di Kantor Cabang Bank BRI Depok, Kota Depok, Minggu (25/3/2018). Penggantian kartu ATM dimaksudkan sebagai upaya percepatan migrasi kartu dari teknologi pita magnetik ke teknologi cip yang diyakini dapat mengurangi risiko skimming. Proses penggantian kartu dilakukan tanpa dikenakan biaya serta pemberitahuan terus dilakukan melalui SMS blast, layar ATM BRI serta media sosial BRI.MAULANA MAHARDHIKA Suasana saat pergantian kartu ATM Bank BRI di Kantor Cabang Bank BRI Depok, Kota Depok, Minggu (25/3/2018). Penggantian kartu ATM dimaksudkan sebagai upaya percepatan migrasi kartu dari teknologi pita magnetik ke teknologi cip yang diyakini dapat mengurangi risiko skimming. Proses penggantian kartu dilakukan tanpa dikenakan biaya serta pemberitahuan terus dilakukan melalui SMS blast, layar ATM BRI serta media sosial BRI.
Para pelaku skimming biasanya memasang kamera kecil di kanopi tombol masukan password. Hal ini dilakukan untuk mengetahui pin nasabah bank.

Selain itu, mereka juga memasang alat perekam di dalam tempurung insert card. Biasanya, mereka memasang perekam dengan cara membobol tempurung insert card, memasang perekam dan menutupnya kembali. Di sejumlah kasus ada yang menutup cangkang insert card dengan lem.

Rovan mengimbau para nasabah menutup dengan tangan kiri saat tangan kanan tengah mengetikkan pin ATM. Hal ini dianjurkan untuk mencegah kamera merekam pin masukan.

Baca juga : Terungkapnya Tiga Kasus Skimming oleh WNA Berkat Sekuriti Bank

"Selain itu, kalau mau memasukkan ATM di insert card harus dipastikan dulu insert card-nya dalam kondisi kencang, tidak ada bekas goresan dan tidak ada lem," ujarnya.

Jika nasabah menemukan kejanggalan pada insert card atau menemukan kamera di kanopi masukan pin ATM, disarankan segera melapor petugas keamanan.

Untuk pihak bank

Selain nasabah, pihak bank pun perlu proaktif dalam melindungi data nasabahnya.

Beberapa waktu lalu, nasabah disarankan mengganti kartu ATM magnetiknya dengan kartu ber-chip. Untuk sementara cara ini terbukti aman. Namun pihak bank perlu meng-upgrade sistem keamanan data nasabahnya agar tak "kecolongan".

Baca juga : Kenakan Topi dan Baju Lengan Panjang, Cara WNA Pelaku Skimming Samarkan Identitas

Petugas saat mengumpulkan persyaratan nasabah untuk melakukan pergantian kartu ATM Bank BRI di Kantor Cabang Bank BRI Depok, Kota Depok, Minggu (25/3/2018). Penggantian kartu ATM dimaksudkan sebagai upaya percepatan migrasi kartu dari teknologi pita magnetik ke teknologi cip yang diyakini dapat mengurangi risiko skimming. Proses penggantian kartu dilakukan tanpa dikenakan biaya serta pemberitahuan terus dilakukan melalui SMS blast, layar ATM BRI serta media sosial BRI.MAULANA MAHARDHIKA Petugas saat mengumpulkan persyaratan nasabah untuk melakukan pergantian kartu ATM Bank BRI di Kantor Cabang Bank BRI Depok, Kota Depok, Minggu (25/3/2018). Penggantian kartu ATM dimaksudkan sebagai upaya percepatan migrasi kartu dari teknologi pita magnetik ke teknologi cip yang diyakini dapat mengurangi risiko skimming. Proses penggantian kartu dilakukan tanpa dikenakan biaya serta pemberitahuan terus dilakukan melalui SMS blast, layar ATM BRI serta media sosial BRI.
Selain itu, pencegahan aksi skimming juga dapat dilakukan petugas keamanan yang berjaga di gerai ATM. Rovan mengatakan, biasanya pelaku skimming akan menggunakan pakaian tertutup dan topi untuk menyamarkan identitasnya sebagai warga negara asing.

"Pelaku skimming ini kebanyakan WNA, biasanya juga mereka menghabiskan cukup banyak waktu di dalam gerai ATM. Ini yang perlu jadi perhatian," kata dia.

Para pelaku skimming butuh wakti sekitar 10 menit untuk membuka tempurung insert card dan memasang alat perekam. Rovan mengimbau para sekuriti untuk memperhatikan gerak-gerik nasabah di dalam gerai ATM.

"Selain itu, pengecekan mesin ATM secara berkala juga sangat membantu. Biasanya insert card yang telah dipasangi perekam kondisinya sudah tidak kencang, terdapat goresan hingga bekas lem," ujarnya.

Dengan berbagai tips tersebut diharapkan kejahatan skimming dapat segera dihentikan.

Kompas TV Berikut laporan dari Jurnalis Kompas TV, My Sister Tarigan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Dinas SDA DKI Sebut Proyek Polder di Tanjung Barat Akan Selesai pada Mei 2024

Dinas SDA DKI Sebut Proyek Polder di Tanjung Barat Akan Selesai pada Mei 2024

Megapolitan
Ketua DPRD Sebut Masih Ada Kawasan Kumuh Dekat Istana, Pemprov DKI: Lihat Saja di Google...

Ketua DPRD Sebut Masih Ada Kawasan Kumuh Dekat Istana, Pemprov DKI: Lihat Saja di Google...

Megapolitan
Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Megapolitan
Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Megapolitan
PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

Megapolitan
PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

Megapolitan
Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan 'Pelanggannya' dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan "Pelanggannya" dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Megapolitan
KPU Jaktim Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

KPU Jaktim Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

Megapolitan
NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Megapolitan
Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Megapolitan
“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

Megapolitan
PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com