JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengucapkan selamat Hari Kartini kepada seluruh kaum perempuan. Sandiaga juga tidak lupa menyampaikan hal tersebut kepada sang ibu, Mien Uno.
Ucapan itu disampaikan Sandiaga dalam acara pengarahan finalis Abang None, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Sabtu (21/4/2018). Mien Uno juga hadir dalam acara tersebut.
"Pertama-tama Bu Tinia yang saya banggakan, Bunda Mien yang terus menginspirasi saya. Selamat Hari Kartini buat Bu Mien, dan seluruh perempuan hebat, perempuan mandiri yang ada di sini," ujar Sandiaga.
Baca juga : Rayakan Hari Kartini, 10.000 Gelas Kopi Dibagikan di Stasiun Jakarta Kota
Sandiaga ingin, kaum perempuan didorong dengan kebijakan-kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Dia menceritakan tentang jasa ibunya.
Baca juga : Cantiknya Menteri Susi dan Staf Garuda Berkebaya di Hari Kartini
Menurut dia, tidak mungkin dia bisa berada pada posisi sebagai pemimpin Ibu Kota, tanpa dukungan ibunya.
"Kita tidak mungkin bisa seperti sekarang tanpa seorang ibu yang kuat, perempuan yang menjadi tulang punggung, dan pembangunan bangsa ini tergantung pada perempuan," ujar Sandiaga.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.