Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ancol Bebas Biaya Masuk, Pengunjungnya Mencapai 20.627 hingga Siang

Kompas.com - 25/06/2018, 16:40 WIB
David Oliver Purba,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk menggratiskan biaya masuk Ancol mulai pukul 08.00-18.00, Senin (25/6/2018).

Hingga pukul 13.00 WIB, pengunjung Ancol mencapai 20.627. Jumlah pengunjung meningkat pada siang hari dibandingkan pagi hari. 

Pada pukul 09.00, pengunjung yang tercatat 2.779 orang.

Pantauan Kompas.com di lokasi pukul 09.30, belum tampak keramaian pengunjung di kawasan tersebut.

Di pintu barat Ancol misalnya, tidak terlihat antrean kendaraan roda dua dan roda empat.

Sejumlah kendaraan masih leluasa masuk ke dalam area Ancol tanpa harus mengantre. Belum padatnya antrean membuat manajemen Ancol belum membuka seluruh jalur pintu masuk.

Begitu juga saat Kompas.com mengitari kawasan Pasar Seni hingga ke Pantai Ancol. Belum terlihat kepadatan jumlah pengunjung di sana.

Baca juga: Ingat, 25 Juni Masuk Ancol Gratis, 26 Juni Masuk Museum Gratis

Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Rika Lestari memprediksi, pada siang hingga sore, pengunjung Ancol akan bertambah. 

"Sampai jam 9.00 sudah 2.779 pengunjung. (Masih sepi) karena hujan juga, mungkin siang kali ya," ujar Rika melalui pesan singkat kepada Kompas.com.

Pada 2017, jumlah pengunjung ketika biaya masuk Ancol digratiskan mencapai 27.000-an. Rika memprediksi, akan terjadi kenaikan jumlah pengunjung untuk tahun ini.

"Kalau data tahun lalu sih 27.000-an orang. Mungkin tahun ini bisa lebih, kita lihat perkembangannya nanti siang dan sore," ujar Rika.

Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-491 DKI Jakarta, Ancol membebaskan biaya masuk selama satu hari yaitu pada 25 Juni pukul 08.00-18.00.

Ketentuan tersebut hanya berlaku bagi orang. Sementara itu, utuk kendaraan, harus membayar sesuai ketentuan. Untuk tiket mobil Rp 25.000 dan motor Rp 15.000.

Baca juga: Mengetahui Asal-usul Nama Daerah di Jakarta Lewat Pameran di Ancol

Selain Ancol, Pemprov DKI Jakarta membebaskan biaya tiket masuk museum, Selasa (26/6/2018).

Ketentuan ini hanya berlaku di museum-museum yang dikelola Pemprov DKI Jakarta.

Museum-museum yang dimaksud berada di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat meliputi Museum Sejarah Jakarta, Museum Wayang, Museum Seni Rupa dan Keramik, dan Museum Bahari.

Wilayah Jakarta Pusat, yakni Museum Tekstil, Museum Joang '45, Museum MH Thamrin, dan Museum Prasasti.

Selain itu, pengunjung bisa gratis masuk ke Museum Sejarah Nasional yang berada di kawasan Monumen Nasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Teralisasi

MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Teralisasi

Megapolitan
Teka-teki Perempuan Ditemukan Tewas di Pulau Pari: Berwajah Hancur, Diduga Dibunuh

Teka-teki Perempuan Ditemukan Tewas di Pulau Pari: Berwajah Hancur, Diduga Dibunuh

Megapolitan
Tragedi Kebakaran Maut di Mampang dan Kisah Pilu Keluarga Korban Tewas...

Tragedi Kebakaran Maut di Mampang dan Kisah Pilu Keluarga Korban Tewas...

Megapolitan
Nasib Jesika Jadi Korban Kebakaran Toko di Mampang, Baru 2 Hari Injakkan Kaki di Jakarta

Nasib Jesika Jadi Korban Kebakaran Toko di Mampang, Baru 2 Hari Injakkan Kaki di Jakarta

Megapolitan
Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Megapolitan
Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Megapolitan
7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang Telah Dipulangkan

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang Telah Dipulangkan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

Megapolitan
3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang adalah ART

3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang adalah ART

Megapolitan
Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com