Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terminal Depok Akan Ditutup, Pedagang Kebingungan

Kompas.com - 02/08/2018, 21:13 WIB
Cynthia Lova,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Jelang penutupan Terminal Depok pada Jumat (3/7/2018), beberapa pedagang terlihat masih menggelar dagangan. 

Salah seorang pedagang, Halimah (42) mengaku belum siap jika diminta pindah dari Terminal Depok.

Ia merasa kesulitan untuk mencari tempat untuk berjualan lagi.

Baca juga: Angkot Dinilai Menjadi Tertib Setelah Dipindahkan dari Terminal Depok

"Saya sudah tujuh tahun dari 2011 berjualan di sini. Kalau misalkan saya pindah mata pencahariannya akan hilang dong, saya cari makannya gimana, Mbak," ucap Rani di Terminal Depok, Jalan Margonda, Depok, Jawa Barat, Kamis (2/8/2018).

Sama halnya dengan Ronald (32), pedagang makanan yang khawatir kiosnya akan dibongkar. 

"Saya bingungnya angkutin dagangan saya ini, kan, banyak ya, sudah begitu tidak disediakan tempat penyimpanan sementara dagangannya. Jadi susah kalau mau cari tempat dagang lagi, harus titipin dagangan kita dulu," kata Ronald. 

Baca juga: Terminal Depok Akan Terintegrasi dengan Stasiun dan Pusat Perbelanjaan

Sementara Putu (45) lebih memilih pulang kampung ketika Terminal Depok ditutup. 

"Habis bingung mau ke mana, saya merantau ke Jakarta ya jualan di Terminal Depok. Kalau saya tidak boleh berjualan lagi mau gimana lagi? Mending saya pulang kampung saja, jualan di kampung," ujar Putu. 

Ia berharap Pemerintah Kota Depok dapat merelokasi pedagang Terminal Depok ke tempat yang lebih layak. 

Baca juga: Terminal Depok Dipindah Sementara, Dishub Rekayasa Traffic Light

Kepala Seksi Ketentraman Masyarakat dan Ketertiban Umum Satpol PP Kota Depok Kusumo membenarkan pihaknya akan menertibkan pedagang kaki lima (PKL) dan kios yang berjualan di Terminal Depok.  

"Besok semua harus sudah clear, jadinya memang semuanya harus kosong. Jadi apabila besok masih ada yang jualan ya terpaksa kami tertibkan. Insya Allah besok setelah shalat Jumat kami tertibkan," kata Kusumo. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Megapolitan
Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Megapolitan
Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Megapolitan
Pedagang Pigura di Jakpus 'Curi Start' Jualan Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Jakpus "Curi Start" Jualan Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Megapolitan
Gugatan PDI-P atas KPU ke PTUN Tak Bisa Pengaruhi Hasil Pemilu 2024

Gugatan PDI-P atas KPU ke PTUN Tak Bisa Pengaruhi Hasil Pemilu 2024

Megapolitan
ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Sempat Mengamuk Saat Dibawa Sudinsos

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Sempat Mengamuk Saat Dibawa Sudinsos

Megapolitan
Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Megapolitan
Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Megapolitan
Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Megapolitan
ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai 'Cutter' juga Lukai Warga Rusun

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai "Cutter" juga Lukai Warga Rusun

Megapolitan
Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Megapolitan
Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com