Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lampu Lalin di Perempatan Kramat Diaktifkan, Arus Kendaraan Lebih Teratur

Kompas.com - 07/09/2018, 11:09 WIB
David Oliver Purba,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Lampu lalu lintas (lalin) di perempatan Jalan Kramat, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, kembali diaktifkan secara normal.

Sebelumnya, lampu lalin tersebut hanya dihidupkan untuk memberikan tanda hati-hati atau hanya dinyalakan lampu kuning.

Salah satu warga, Rio mengatakan, lampu lalin tersebut telah diaktifkan secara normal sejak Rabu (5/9/2018).

"Kayaknya baru dua hari ini sih. Baru kok itu hidupnya belum lama," ujar Rio, Kamis (6/9/2018).

Baca juga: Lampu Lalu Lintas Perempatan Kelapa Dua Depok Padam

Pantauan Kompas.com, Kamis sore, lampu lalin terpasang di setiap arah, yaitu arah Pondok Indah menuju Simprug dan sebaliknya arah Stasiun Kebayoran Lama menuju Jalan Kramat dan ke arah Pondok Indah.

Diaktifkannya lampu lalin itu cukup efektif mengatur kepadatan lalu lintas yang biasa terjadi di persimpangan tersebut.

Sebelum lampu lalin diaktifkan secara normal, kendaraan seperti mikrolet, mobil dan motor dari berbagai arah saling berebut untuk melintas.

Hal itu membuat kemacetan lalu lintas khususnya dari arah Stasiun Kebayoran Lama, Simprug, dan Pondok Indah.

Namun, meski lampu lalin telah aktif, masih ada saja pengendara yang menerobos.

Rio mengatakan, ada beberapa pengendara yang tidak sadar bahwa lampu lalin di perempatan tersebut telah aktif.

Baca juga: Lampu Lalu Lintas Rencananya Akan Dipasang di Simpang Duren Ciputat

"Kan biasanya enggak aktif tuh, cuma kuning aja. Jadi, dia nerobos-nerobos saja, enggak sadar," ujar Rio.

Warga lainnya, Taufik mengatakan, sebaiknya ada petugas dari Dinas Perhubungan DKI Jakarta maupun dari petugas kepolisian lalu lintas berjaga penuh untuk mengatur lalu lintas di perempatan tersebut.

"Kalau pagi memang ada petugas ya, tapi kalau siang sampai sore enggak kelihatan. Lebih bagus lagi ada lampu terus ada yang jaga," ujar Taufik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pergaulan Buruk Buat Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi karena Konsumsi Narkoba...

Pergaulan Buruk Buat Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi karena Konsumsi Narkoba...

Megapolitan
Pria yang Tewas di Kamar Kontrakan Depok Tinggalkan Surat Tulisan Tangan

Pria yang Tewas di Kamar Kontrakan Depok Tinggalkan Surat Tulisan Tangan

Megapolitan
Pria di Cengkareng Cabuli Anak 5 Tahun, Lecehkan Korban sejak 2022

Pria di Cengkareng Cabuli Anak 5 Tahun, Lecehkan Korban sejak 2022

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Diberi Uang Rp 300.000 untuk Gugurkan Kandungan oleh Kekasihnya

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Diberi Uang Rp 300.000 untuk Gugurkan Kandungan oleh Kekasihnya

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sudah Berpacaran dengan Kekasihnya Selama 3 Tahun

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sudah Berpacaran dengan Kekasihnya Selama 3 Tahun

Megapolitan
Sang Kekasih Bawa Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading ke Jakarta karena Malu

Sang Kekasih Bawa Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading ke Jakarta karena Malu

Megapolitan
Kasus Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Belum Terungkap Jelas, Polisi: Minim Saksi

Kasus Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Belum Terungkap Jelas, Polisi: Minim Saksi

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Waspadai Hujan di Pagi Hari

Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Waspadai Hujan di Pagi Hari

Megapolitan
Terbukti Konsumsi Ganja, Chandrika Chika dkk Terancam Empat Tahun Penjara

Terbukti Konsumsi Ganja, Chandrika Chika dkk Terancam Empat Tahun Penjara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
Selebgram Chandrika Chika Konsumsi Narkoba Satu Tahun Lebih

Selebgram Chandrika Chika Konsumsi Narkoba Satu Tahun Lebih

Megapolitan
Meski TikTokers Galihloss Minta Maaf Usai Video Penistaan Agama, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Meski TikTokers Galihloss Minta Maaf Usai Video Penistaan Agama, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Megapolitan
Alasan Chandrika Chika dkk Konsumsi Narkoba: Bukan Doping, untuk Pergaulan

Alasan Chandrika Chika dkk Konsumsi Narkoba: Bukan Doping, untuk Pergaulan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Pilu Wanita yang Tenggelam di Kali Mookervart | Kasus Bocah Setir Mobil Pameran dan Tabrak Tembok Mal Berujung Damai

[POPULER JABODETABEK] Akhir Pilu Wanita yang Tenggelam di Kali Mookervart | Kasus Bocah Setir Mobil Pameran dan Tabrak Tembok Mal Berujung Damai

Megapolitan
Rute Mikrotrans JAK99 Pulogadung-Lampiri

Rute Mikrotrans JAK99 Pulogadung-Lampiri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com