Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angkasa Pura II Segera Buka Lelang Desain Terminal 4 Soekarno-Hatta

Kompas.com - 07/11/2018, 18:43 WIB
David Oliver Purba,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Manajemen PT Angkasa Pura II (Persero) segera membuka lelang desain Terminal 4 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang.

Presiden Direktur PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan, pada tahap ini, Angkasa Pura II akan menentukan konsultan yang layak untuk mengkreasikan konsep rancangan terminal, basic design, serta detail engineering design (DED) Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta.

"Hingga saat ini Bandara Internasional Soekarno-Hatta sudah melayani lebih dari 60 juta penumpang per tahunnya. Melihat tren pertumbuhan penumpang pesawat terbang yang cepat. Kami melihat perlunya pengembangan kapasitas bandara sehingga langkah awal lelang pekerjaan desain Terminal 4 Bandara Internasional Soekarno-Hatta harus segera kami lakukan,” kata Awaluddin dalam keterangan yang diterima, Rabu (7/11/20718).

Awaluddin tidak menjelaskan kapan lelang tersebut akan dibuka.

Baca juga: Kemenhub Kawal Pembangunan Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta

 

Dari konsep yang direncanakan, Terminal 4 Bandara Internasional Soekarno-Hatta akan dijadikan terminal dengan kapasitas 40 juta penumpang per tahun. Sehingga secara keseluruhan Bandara Internasional Soekarno-Hatta memiliki kapasitas 110 juta penumpang per tahunnya.

Pengerjaan Terminal 4 ditargetkan dimulai tahun 2021 dan rampung tahun 2025.

“Melihat data statistik yang dikeluarkan oleh World Air Traffic Forecast, Indonesia masuk dalam 7 besar negara yang memiliki pertumbuhan penumpang pesawat terbang tertinggi di Asia Pasifik. Itu artinya kita harus siap melayani calon pengguna jasa bandara, baik itu domestik maupun internasional," ujar Awaluddin.

"Mudah-mudahan tahun 2021 kita sudah mulai pekerjaannya dan selesai dalam waktu 4 tahun ke depan,” kata dia.

Presiden Joko Widodo telah meminta Kementerian Perhubungan dan Angkasa Pura II segera membangun Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta, di Tangerang, Banten. Permintaan ini disampaikan langsung Jokowi kepada Menhub Budi Karya Sumadi dan Dirut Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin saat meninjau proyek landasan pacu (runway) ketiga di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, 21 Juni lalu.

Baca juga: Jokowi Perintahkan Bangun Terminal 4 Bandara Soetta, Anggarannya Rp 14 Triliun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Megapolitan
Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Megapolitan
Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Megapolitan
Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Megapolitan
Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Megapolitan
PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

Megapolitan
Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Megapolitan
Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Megapolitan
Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Megapolitan
Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Megapolitan
Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com