Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pejalan Kaki Keluhkan Letak "Pelican Crossing" yang Lebih Jauh dari JPO Tosari

Kompas.com - 17/12/2018, 12:04 WIB
Rindi Nuris Velarosdela,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Sejumlah pejalan kaki dari dari Stasiun Sudirman menuju Halte Transjakarta Tosari atau sebaliknya mengeluhkan lokasi pelican crossing yang lebih jauh dari lokasi jembatan penyebrangan orang (JPO) Tosari di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat.

Seperti diketahui, JPO Tosari yang terhubung dengan Halte Transjakarta Tosari dibongkar dan digantikan pelican crossing di depan kantor Kedutaan Besar Jerman.

Pantauan Kompas.com pada Senin (17/12/2018) pukul 08.30 WIB, para pekerja yang akan memulai aktivitas di awal pekan berlarian dari Stasiun Sudirman menuju Halte Transjakarta Tosari.

Mereka melewati arus lalu lintas yang terpantau cukup padat di sekitar pelican crossing.

Baca juga: Pro Kontra Masyarakat tentang Pelican Crossing Pengganti JPO Tosari

Kondisi arus lalu lintas di sekitar pelican crossing tampak padat dari Bundaran Hotel Indonesia menuju Dukuh Atas dan sebaliknya.

Pejalan kaki menuju pelican crossing Tosari, Jakarta Pusat dari arah Stasiun Sudirman, Senin (17/12/2018).KOMPAS.COM/ RINDI NURIS VELAROSDELA Pejalan kaki menuju pelican crossing Tosari, Jakarta Pusat dari arah Stasiun Sudirman, Senin (17/12/2018).

Salah satu pejalan kaki bernama Ariska Putri (26) mengatakan, ia masih belum terbiasa dengan lokasi pelican crossing yang cukup jauh.

Ia mengatakan harus jalan cepat dari Stasiun Sudirman agar tidak ketinggalan Transjakarta koridor 1 rute Blok M-Kota.

"Ini hari pertama saya lewat pelican crossing kan. Tempatnya makin jauh dari stasiun. Dulu saja sudah jauh ke jembatannya, sekarang malah makin jauh ke pelican crossing-nya. Belum lagi lewatin jalanan yang padat gini, capek dan panas sih. Mungkin belum terbiasa aja kali ya," kata Ariska kepada Kompas.com, Senin.

Ariska mengungkapkan, ia berharap lokasi pelican crossing bisa dibangun di bekas JPO Tosari.

"Semoga saja masih bisa diubah ya. Saya penginnya dibangun di bekas jembatan saja. Kan sekarang lagi dibongkar tuh, setelah dibongkar bisa kali ya dipindah ke sana saja," ungkap Ariska.

Baca juga: JPO Tosari Dibongkar, Para Pejalan Kaki Lewat Pelican Crossing

Pendapat yang sama juga diungkapkan Firmansyah (27) yang mengeluhkan tantangan menuju pelican crossing yakni melewati kepadatan kendaraan bermotor di Jalan Sudirman.

"Di sini kalau pagi dan pukul 17.0 kan macet banget, belum lagi kalau sore banyak ojol yang mangkal. Harus hati-hati deh kalau mau ke halte. Dulu kan aman tuh kalau naik ke JPO. Saya enggak ngerti sih enaknya bagaimana tapi menurut saya tempatnya terlalu jauh jadinya harus lewatin kemacetan dulu," ungkap Firmansyah.

Kondisi arus lalu lintas menuju pelican crossing Tosari, Jakarta Pusat dari arah Stasiun Sudirman, Senin (17/12/2018).KOMPAS.COM/ RINDI NURIS VELAROSDELA Kondisi arus lalu lintas menuju pelican crossing Tosari, Jakarta Pusat dari arah Stasiun Sudirman, Senin (17/12/2018).

Sementara itu, Dina Andiana mengungkapkan, pengemudi kendaraan bermotor terkadang tidak teratur sehingga menyulitkan para pejalan kaki menuju pelican crossing dari arah Stasiun Sudirman.

"Kadang saya sudah beri tanda untuk berhenti, tapi ada mobil dan motor yang tetap jalan. Kan tempat nyeberangnya jauh tuh, jadinya kan harus melawan motor dan mobil dulu," kata Dina.

"Kita juga kadang harus mengalah sama mobil dan motor. Mereka lewat dulu, baru deh kita. Harusnya ada yang jagain dari Stasiun Sudirman ke halte biar jalannya juga enak, enggak nunggu mobil yang mau ngalah ngasi kesempatan buat kita melintas," sambungnya.

Ia pun khawatir lokasi pelican crossing yang cukup jauh menyebabkan para pejalan kaki menyeberang di lokasi yang tidak tepat.

"Saya takutnya nih kalau jembatan sudah dibongkar, banyak orang yang menyeberang di tengah jalan. Saya takut saja sih. Daripada jalan jauh, kan kebanyakan lebih milih jalan pintas yang dekat saja," ungkap Dina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Hanya Chandrika Chika, Polisi juga Tangkap Atlet E-Sport Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Tak Hanya Chandrika Chika, Polisi juga Tangkap Atlet E-Sport Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Akibat Pipa Bocor, Warga BSD City Terpaksa Beli Air Isi Ulang

Akibat Pipa Bocor, Warga BSD City Terpaksa Beli Air Isi Ulang

Megapolitan
Buka Pendaftaran PPK, KPU Depok Butuh 55 Orang untuk di 11 Kecamatan

Buka Pendaftaran PPK, KPU Depok Butuh 55 Orang untuk di 11 Kecamatan

Megapolitan
Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkotika

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkotika

Megapolitan
Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Megapolitan
Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Megapolitan
Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Megapolitan
Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Megapolitan
Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Megapolitan
Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Megapolitan
Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Megapolitan
Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Megapolitan
Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Megapolitan
Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Megapolitan
Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com