Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Said Iqbal Kirim Foto-foto Wajah Lebam Ratna Sarumpaet ke Ajudan Prabowo

Kompas.com - 09/04/2019, 21:27 WIB
Walda Marison,
Dian Maharani

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Said Iqbal mengaku pernah mengirim foto lebam Ratna Sarumpaet kepada ajudan Prabowo Subianto.

Sebanyak tiga foto dikirim sebagai bukti kepada Prabowo jika Ratna menjadi korban penganiayaan.

Hal itu dilakukan Said sesuai dengan perintah Ratna Sarumpaet.

"Foto lebam Itu di teruskan ke ajudan Pak Prabowo Dani atas permintaan Kak Ratna," ujarnya saat bersaksi dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (9/4/2019).

Baca juga: Bantah Pernah Kirim Foto Saat Wajah Lebam, Ratna Sarumpaet Sebut Ruben Penipu

Tidak hanya itu, Ratna juga menyuruh Said untuk mengatur pertemuan dengan Prabowo Subianto. Hal itu dikarenakan Ratna mau menceritakan kronologi penganiayaan yang dia alami ke Prabowo.

"Sampaikan saja kakak mau bertemu dan sampaikan saja juga foto kakak," kata Said menirukan perkataan Ratna.

Percakapan antara Ratna dan Said itu terjadi pada 28 September 2018 saat berada di rumah Ratna.

Said pun berhasil mempertemukan Ratna dengan Prabowo. Pertemuan itu terjadi di lapangan Polo, Bogor, (2/10/2019).

Baca juga: Hakim Kembali Tolak Permohonan Tahanan Kota Ratna Sarumpaet

Tidak hanya Prabowo, pertemuan itu juga dihadiri oleh Amien Rais, Fadli Zon, Nanik S Deyang dan Said sendiri. Dalam pertemuan itulah Ratna menceritakan detik detik dia dianiaya.

Belakangan Ratna mengakui dirinya berbohong jika telah menjadi korban penganiayaan.

Dalam perkara ini Ratna Sarumpaet didakwa melanggar Pasal 14 Ayat (1) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana atau dakwaan kedua Pasal 28 Ayat (2) juncto 45A Ayat (2) UU 19/2016 tentang Perubahan atas UU 11/2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

Ratna didakwa telah membuat keonaran melalui berita bohong yang dibuatnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com