Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perhitungan Sementara KPU, di DKI Jokowi-Ma'ruf Unggul dengan 52,94 Persen Suara

Kompas.com - 22/04/2019, 21:37 WIB
Ryana Aryadita Umasugi,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin masih mengungguli lawannya capres dan cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di wilayah DKI Jakarta berdasarkan hasil sementara penghitungan perolehan suara Pemilu 2019.

Jokowi-Ma'ruf unggul dengan perolehan 52,94 persen, sedangkan Prabowo-Sandiaga memperoleh suara 47,06 persen.

Hasil itu dimuat dalam Sistem Informasi Penghitungan (Situng) Komisi Pemilihan Umum ( KPU) di DKI Jakarta pada Senin (22/4/2019) pukul 20.15 WIB.

Khusus untuk wilayah DKI Jakarta data yang masuk baru 6.295 TPS dari 29.063 TPS atau 21,65 persen.

Baca juga: Hasil Sementara Situng KPU Data 13,91 Persen: Jokowi-Maruf 54,89 Persen, Prabowo-Sandi 45,11 Persen

Paslon nomor urut 01 yaitu Jokowi-Ma'ruf masih unggul di empat wilayah yakni Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu. Di wilayah Jakarta Barat Jokowi-Ma'ruf memperoleh jumlah suara sebanyak 226.906 suara sedangkan Prabowo-Sandiaga 159.868 suara.

Selanjutnya, paslon nomor urut 1 unggul di Jakarta Pusat dengan 95.018 suara dan paslon nomor urut 02 dengan 86.606 suara.

Jokowi-Ma'ruf juga unggul di Jakarta Utara dengan 121.261 suara, Prabowo-Sandiaga dengan 89.217 suara.

Jokowi-Ma'ruf juga masih unggul di Kepulauan Seribu dengan 8.719 suara, sedangkan Prabowo-Sandiaga 8.147 suara.

Prabowo-Sandiaga unggul di dua wilayah Jakarta, yaitu Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Di Jakarta Timur Prabowo-Sandiaga memperoleh 164.106 suara, sedangkan Jokowi-Ma'ruf memperoleh 143.105 suara.

Di Jakarta Selatan, Probowo-Sandiaga meraup 135.285 suara sementara Jokowi-Ma'ruf  memperoleh 128.647 suara.

Untuk tingkat nasional, data yang masuk telah mencapai 138.772 TPS dari total 813.350 TPS. Jika dipresentasekan, jumlah tersebut baru mencapai 17,06 persen.

Jokowi-Ma'ruf masih unggul dengan 55,02 persen atau 14.475.188 suara, dan Prabowo-Sandiaga 44,98 persen atau 11.835.143 suara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Massa Gelar Demo di Patung Kuda, Tuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024

Massa Gelar Demo di Patung Kuda, Tuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024

Megapolitan
Ada Demo di Patung Kuda, Arus Lalin Menuju Harmoni via Jalan Medan Merdeka Barat Dialihkan

Ada Demo di Patung Kuda, Arus Lalin Menuju Harmoni via Jalan Medan Merdeka Barat Dialihkan

Megapolitan
Ini Daftar Identitas Korban Kebakaran 'Saudara Frame'

Ini Daftar Identitas Korban Kebakaran "Saudara Frame"

Megapolitan
Acungi Jempol Perekam Sopir Fortuner Arogan yang Mengaku TNI, Pakar: Penyintas yang Berani Melawan Inferioritas

Acungi Jempol Perekam Sopir Fortuner Arogan yang Mengaku TNI, Pakar: Penyintas yang Berani Melawan Inferioritas

Megapolitan
Fraksi PKS DKI Nilai Penonaktifan NIK Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Tak Adil

Fraksi PKS DKI Nilai Penonaktifan NIK Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Tak Adil

Megapolitan
Identitas 7 Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Belum Diketahui

Identitas 7 Korban Kebakaran "Saudara Frame" Belum Diketahui

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Telan Anggaran Rp 22 Miliar, untuk Interior hingga Kebutuhan Protokoler

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Telan Anggaran Rp 22 Miliar, untuk Interior hingga Kebutuhan Protokoler

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan 2024, Paling Banyak karena Korsleting

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan 2024, Paling Banyak karena Korsleting

Megapolitan
7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

Megapolitan
Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang sejak 9 April 2024

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang sejak 9 April 2024

Megapolitan
Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran 'Saudara Frame', Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran "Saudara Frame", Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Megapolitan
Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Megapolitan
JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

Megapolitan
Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com