Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov DKI Buka Pendaftaran Mudik Gratis Hari Ini

Kompas.com - 28/04/2019, 16:01 WIB
Tatang Guritno,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan DKI Jakarta memberikan fasilitas mudik gratis untuk 16.587 penumpang pada 30 Mei 2019 bulan depan.

Hal itu disampaikan Plt Kadishub DKI Jakarta Sigit Wijatmiko dihubungi Kompas.com, Minggu (28/4/2019).

"Program ini dilaksanakan untuk memberikan kemudahan yang melaksanakan lebaran di kampung halamannya," ujar Sigit.

Baca juga: Mudik Lebaran 2019, Akan Diberlakukan One Way di Tol Trans Jawa

Sigit menjelaskan, nantinya program ini dilaksanakan dengan menggunakan dua kendaraan yaitu bus dan truk.

Truk digunakan untuk mengangkut sepeda motor yang akan dibawa oleh pemudik ke kampung halamannya.

"Kami menyediakan 307 bus untuk 16.578 penumpang dan 139 truk untuk mengangkut 6.255 sepeda motor," tambahnya.

Lebih lanjut Sigit menjelaskan program mudik gratis diberikan Pemprov DKI Jakarta untuk 10 kota tempat tujuan pemudik.

Sepuluh kota tersebut adalah Ciamis, Kuningan, Tegal, Pekalongan, Semarang, Kebumen, Solo, Wonogiri, Yogyakarta, dan Jombang.

"Dengan adanya layanan ini kami juga berupaya untuk mewujudkan keselamatan bagi warga Jakarta yang mudik menggunakan sepeda motor, serta memberikan kenyamanan pemudik dalam melakukan perjalanan lebaran," tutur Sigit.

Baca juga: Pemerintah Mulai Identifikasi Permasalahan di Jalur Mudik Lebaran 2019

Adapun warga yang ingin mengikuti program mudik gratis dapat melakukan pendaftaran online melalui website mudikgratis.jakarta.go.id.

Pendaftaran online sudah dibuka sejak semalam pukul 00.00 WIB. Setelah mengisi identitas dan mendapatkan kode booking, warga bisa melakukan verifikasi pada hari kerja dengan mendatangi kantor Dishub DKI Jakarta atau kantor Sudin Dishub setempat.

Mudik gratis hanya berlaku untuk warga dengan E-KTP atau Kartu Keluarga (KK) DKI Jakarta.

Keberangkatan mudik gratis akan dilakukan pada Kamis 30 Mei 2019 pukul 07.00 WIB dari Monumen Nasional (Monas). Sedangkan untuk kepulangannya melalui terminal masing-masing pada hari Sabtu 8 Juni 2019 pukul 07.00 WIB.

Berikut terminal tempat pemudik akan diturunkan dan berkumpul kembali untuk arus balik.

1. Terminal Ciamis

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Dicopot, Pejabat Dishub DKI yang Pakai Mobil Dinas ke Puncak Tak Dapat Tunjangan Kinerja

Usai Dicopot, Pejabat Dishub DKI yang Pakai Mobil Dinas ke Puncak Tak Dapat Tunjangan Kinerja

Megapolitan
Harga Cabai Rawit di Pasar Perumnas Klender Turun Jadi Rp 40.000 Per Kilogram Setelah Lebaran

Harga Cabai Rawit di Pasar Perumnas Klender Turun Jadi Rp 40.000 Per Kilogram Setelah Lebaran

Megapolitan
Dukung Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Rp 22 Miliar, Fraksi PKS: Biar Nyaman Jadi Kantor Kedua

Dukung Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Rp 22 Miliar, Fraksi PKS: Biar Nyaman Jadi Kantor Kedua

Megapolitan
Harga Bawang Putih di Pasar Perumnas Klender Masih Stabil dari Sebelum Lebaran

Harga Bawang Putih di Pasar Perumnas Klender Masih Stabil dari Sebelum Lebaran

Megapolitan
PSI DKI Ingatkan Heru Budi soal Keberadaan Biro Jasa Pembebasan Lahan Normalisasi Kali Ciliwung

PSI DKI Ingatkan Heru Budi soal Keberadaan Biro Jasa Pembebasan Lahan Normalisasi Kali Ciliwung

Megapolitan
Penampilan Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Palsu TNI yang Kini Berbaju Tahanan

Penampilan Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Palsu TNI yang Kini Berbaju Tahanan

Megapolitan
Gerindra Mulai Jaring Sosok Calon Wali Kota Bogor untuk Pilkada 2024

Gerindra Mulai Jaring Sosok Calon Wali Kota Bogor untuk Pilkada 2024

Megapolitan
DBD di Jaksel Turun Drastis, dari 507 Menjadi 65 Kasus per April 2024

DBD di Jaksel Turun Drastis, dari 507 Menjadi 65 Kasus per April 2024

Megapolitan
Dalam Rapat LKPJ 2023, Heru Budi Klaim Normalisasi Berhasil Atasi Banjir Jakarta

Dalam Rapat LKPJ 2023, Heru Budi Klaim Normalisasi Berhasil Atasi Banjir Jakarta

Megapolitan
Pria di Bekasi Jadi Korban Penipuan Program Beasiswa Doktoral di Filipina

Pria di Bekasi Jadi Korban Penipuan Program Beasiswa Doktoral di Filipina

Megapolitan
Tak Hanya Kader, PKS Juga Usulkan Anies dan Eks Kapolda Masuk Bursa Bacagub DKI

Tak Hanya Kader, PKS Juga Usulkan Anies dan Eks Kapolda Masuk Bursa Bacagub DKI

Megapolitan
Tak Lagi Dapat 'Privilege' KTP Jakarta, Warga: Akses Pendidikan dan Kesehatan Jangan Jomplang

Tak Lagi Dapat "Privilege" KTP Jakarta, Warga: Akses Pendidikan dan Kesehatan Jangan Jomplang

Megapolitan
Warga 'Numpang' KTP DKI: Pelayanan di Jakarta Itu Enak Banget, Administrasinya Enggak Ribet...

Warga "Numpang" KTP DKI: Pelayanan di Jakarta Itu Enak Banget, Administrasinya Enggak Ribet...

Megapolitan
Masuk Bursa Cagub DKI dari PKS, Khoirudin: Saya Kawal dari Dewan Saja...

Masuk Bursa Cagub DKI dari PKS, Khoirudin: Saya Kawal dari Dewan Saja...

Megapolitan
Maju di Pilkada Kota Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Daftar Lewat Gerindra

Maju di Pilkada Kota Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Daftar Lewat Gerindra

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com