Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Libur Lebaran, 3,5 Juta Warga Naik Transjakarta

Kompas.com - 11/06/2019, 20:34 WIB
Ryana Aryadita Umasugi,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 3,5 juta warga naik transjakarta selama libur lebaran 2019, mulai 1 Juni hingga 9 Juni 2019.

Berdasarkan data, 3,5 juta pelanggan yang dikontribusikan dari layanan BRT (bus rapid transit), non BRT, angkutan mikro, dan bus wisata.

Untuk pelanggan bus wisata transjakarta mencapai 148.100 orang, naik 58.869 (65,97 persen) dibandingkan tahun sebelumnya dari 9 Juni hingga 17 Juni 2018 sekitar 89.231 penumpang.

Baca juga: Mulai Kamis, Ada Bus TransJakarta Gratis Antar Warga Menuju Ragunan

Transjakarta memiliki tujuh layanan bus wisata, yakni History Jakarta (BW1), Jakarta Modern (BW2), Art & Culinary (BW3), Jakarta Skyscrapers (BW4), RPTRA Kalijodo (BW5), Makam Mbah Priuk (BW6), dan Jakarta Shopping (BW7).

“Paling ramai adalah melewati Monas, kawasan bersejarah yang murah meriah bagi warga untuk berekreasi sambil belajar sejarah,” kata Direktur Utama Transjakarta Agung Wicaksono di Jakarta, Selasa (11/6/2019).

Selanjutnya, 1.353 penumpang menggunakan transjakarta yang melalui rute arus mudik, seperti Lebak Bulus-Pulogebang, Pasar Minggu-Pulogebang, Pinang Ranti-Pulogebang, Tanjung Priok-Pulogebang.

Baca juga: Buka Rute ke Soekarno-Hatta, Transjakarta Ingin Layani 50.000 Pekerja Bandara

Sementara arus balik disediakan layanan transjakarta dengan rute Pulogebang-Pulogadung melayani 1.882 penumpang. 

Selain itu, transjakarta juga menyediakan layanan Kementerian Pertanian-Ragunan (GR3) mulai 6 Juni 2019 hingga 9 Juni 2019.

Kemudian pada 1 Juni hingga 9 Juni, kata Agung, BRT Transjakarta juga melayani lebih dari 2 juta penumpang.

Baca juga: PT Transjakarta Minta Tarif Listrik Diturunkan untuk Bus Listrik

Sejumlah layanan ke titik-titik wisata mengalami peningkatan, seperti koridor 5 rute Kampung Melayu-Ancol transjakarta yang melayani 255.022 penumpang, naik 88.024 (52,7 persen) dibandingkan tahun sebelumnya 166.998 penumpang.

Koridor 6 rute Ragunan-Dukuh Atas juga tercatat kenaikan pelanggan.

Pada 1 Juni 2019 hingga 9 Juni 2019 sebanyak 190.776 penumpang, naik 55 persen dibandingkan tahun 2018 sekitar 123.013 penumpang.

Baca juga: Setelah MRT Beroperasi, Penumpang Transjakarta Diklaim Melonjak

"Peningkatan juga terjadi pada layanan non BRT yang melayani lebih dari 700 ribu pelanggan," ucapnya. 

Rute Cawang UKI-TMII (7D) mengangkut 20.199 penumpang dari 1 Juni hingga 9 Juni 2019, naik 97,58 persen dibandingkan periode libur lebaran tahun lalu.

Sementara, angkutan mikro transjakarta juga melayani lebih dari 600 ribu pelanggan dari 1 Juni hingga 9 Juni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Gagal Rekonstruksi karena Sakit, Gathan Saleh Dibawa ke Dokter

Gagal Rekonstruksi karena Sakit, Gathan Saleh Dibawa ke Dokter

Megapolitan
Karyoto Disebut Hentikan Perkara Firli Bahuri Diam-diam, Polda Metro Jaya: Mengada-ada!

Karyoto Disebut Hentikan Perkara Firli Bahuri Diam-diam, Polda Metro Jaya: Mengada-ada!

Megapolitan
9 Tahun Misteri Kasus Kematian Akseyna, Keluarga Tidak Dapat “Update” dari Polisi

9 Tahun Misteri Kasus Kematian Akseyna, Keluarga Tidak Dapat “Update” dari Polisi

Megapolitan
Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Megapolitan
Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Kembangkan 'Food Estate' di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Kembangkan "Food Estate" di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Megapolitan
Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Megapolitan
Keluarga Korban Pembacokan di Kampung Bahari Masih Begitu Emosi terhadap Pelaku

Keluarga Korban Pembacokan di Kampung Bahari Masih Begitu Emosi terhadap Pelaku

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Aviary Park Bintaro: Harga Tiket Masuk dan Fasilitasnya

Aviary Park Bintaro: Harga Tiket Masuk dan Fasilitasnya

Megapolitan
Pengakuan Sopir Truk yang Bikin Kecelakaan Beruntun di GT Halim: Saya Dikerjain, Tali Gas Dicopotin

Pengakuan Sopir Truk yang Bikin Kecelakaan Beruntun di GT Halim: Saya Dikerjain, Tali Gas Dicopotin

Megapolitan
Berkas Rampung, Ammar Zoni Dilimpahkan ke Kejaksaan untuk Disidang

Berkas Rampung, Ammar Zoni Dilimpahkan ke Kejaksaan untuk Disidang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com