Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus Transpatriot Bekasi Tak Disubsidi APBD

Kompas.com - 13/08/2019, 15:36 WIB
Vitorio Mantalean,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Sebanyak 20 bus Transpatriot Bekasi yang akan melayani 2 trayek baru disebut jadi angkutan bus pertama di Indonesia yang tidak disubsidi pemerintah.

"Ini suatu terobosan di mana BUMD atau pemerintah daerah tidak memakai biaya subsidi. Ini bisa jadi model untuk daerah lain, role model untuk Indonesia," ucap Direktur Angkutan Multimoda Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub RI, Ahmad Yani dalam jumpa pers di Kantor Dishub Kota Bekasi, Selasa (13/8/2019).

"Saya akan bawa untuk kota lain, Cirebon, Purwokerto, Bandung sudah siap, Cimahi," tambahnya.

PD Mitra Patriot, BUMD yang ditunjuk Pemerintah Kota Bekasi mengelola aset Transpatriot rencananya akan bekerja sama dengan dua perusahaan guna memuluskan upaya ini; PT PSA sebagai operator dan PT TRON sebagai penyedia teknologi.

Baca juga: Bus Transpatriot Bekasi Tambah Trayek pada 22 Agustus, Ini Rutenya

Sulit tutupi biaya operasional

Tanpa subsidi APBD, Direktur PD Mitra Patriot, Tubagus Hendra tak yakin jika pengoperasian 20 bus Transpatriot ini bisa menangguk untung dari penjualan tiket perjalanan semata.

Malah, jika hanya mengandalkan tiket, biaya operasional kendaraan dipastikan tidak terutup.

Ia berkaca pada neraca keuangan operasionalisasi 9 unit bus Transpatriot yang telah lebih dulu mengaspal.

Baca juga: Trayek Baru Transpatriot Bekasi Tak Terima Uang Tunai

Sejak awal peluncurannya, Pemerintah Kota Bekasi mengucurkan dana sekitar Rp 5 miliar tiap tahun.

Sementara itu, pendapatan per hari dari pengoperasian 9 bus tersebut hanya mencapai Rp 5-6 juta.

"Kalau dihitung, itu biaya operasionalnya Rp 17.517. Tarif kita Rp 4.000 flat, itu kan masih jauh," ujar Hendra, Senin.

Sejauh ini, Pemerintah Kota Bekasi belum menetapkan besaran tarif bagi penumpang 20 bus Transpatriot nonsubsidi ini.

Baca juga: 5 Fakta Calon Bus Transpatriot yang Mangkrak di Bekasi

Sejauh ini, kata Hendra, kemungkinan besar penumpang dikenakan tarif Rp 5.000-10.000 sekali jalan, tergantung jarak tempuh.

"Dan itu belum nutupin juga biaya operasional. Makanya itu, pihak ketiga harus ada inovasi tambahan untuk menutupi operasional," jelasnya.

Hendra berharap, kedua perusahaan itu bisa cukup kreatif menarik pemasukan dari sektor lain, terutama melalui pemasangan iklan di halte hingga badan bus.

Sebanyak 20 bus Transpatriot nonsubsidi ini akan melayani dua trayek baru, yakni Wisma Asri-Sumber Arta dan Summarecon-Vida Bantargebang.

Bus-bus ini merupakan hasil hibah dari Kementerian Perhubungan RI yang belum digunakan sejak Desember 2018.

"Kami sudah sepakat, rencananya memang operasional 22 Agustus mulai membawa penumpang. Dari 22 Agustus akan kita gratiskan dulu hingga awal September," tutup Hendra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkotika

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkotika

Megapolitan
Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Megapolitan
Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Megapolitan
Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Megapolitan
Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Megapolitan
Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Megapolitan
Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Megapolitan
Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Megapolitan
Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Megapolitan
Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Megapolitan
Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Megapolitan
Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Megapolitan
Begal Remaja di Bekasi Residivis, Terlibat Kasus Serupa Saat di Bawah Umur

Begal Remaja di Bekasi Residivis, Terlibat Kasus Serupa Saat di Bawah Umur

Megapolitan
Mayat Laki-laki dalam Kondisi Membengkak Ditemukan di Kamar Kontrakan Depok

Mayat Laki-laki dalam Kondisi Membengkak Ditemukan di Kamar Kontrakan Depok

Megapolitan
4 Anggota Polda Metro Jaya Terlibat Pesta Narkoba, Kompolnas: Atasan Para Pelaku Harus Diperiksa

4 Anggota Polda Metro Jaya Terlibat Pesta Narkoba, Kompolnas: Atasan Para Pelaku Harus Diperiksa

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com