JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat perdana anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta periode 2019-2024 pada Selasa (27/8/2019), terlambat 45 menit.
Berdasarkan surat undangan, rapat seharusnya dimulai pada pukul 10.00 WIB di ruang Badan Anggaran lantai 3, Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (27/8/2019).
Namun, rapat belum dimulai hingga pukul 10.45 WIB. Terlihat baru 1 atau 2 orang anggota DPRD DKI yang hadir.
Sebagian besar bangku rapat pun masih kosong.
Adapun agenda rapat perdana ini adalah rapat badan musyawarah yang seharusnya dihadiri perwakilan partai politik yang ada di DPRD DKI Jakarta.
Rapat ini untuk membahas pembentukan fraksi, penyusunan rancangan peraturan DPRD tentang tata tertib DPRD, dan proses penetapan pimpinan DPRD definitif.
Sementara itu, Sekretaris DPRD DKI M. Yuliadi mengatakan rapat molor karena pertemuan di fraksi sehingga fraksi meminta untuk diundur.
"Ya rapat molor 30 menit. Sudah diberitahu mereka minta molor 30 menit. Dari fraksi-fraksi ada rapat, mereka minta mundur setengah jam," kata dia.
Rapat pun baru dimulai sekitar pukul 11.46 WIB dengan jumlah peserta yang hadir yakni 28 orang.
Adapun, 106 anggota DPRD DKI periode 2019 - 2024 dilantik pada Senin (26/8/2019) kemarin.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.