JAKARTA, KOMPAS.com - Kericuhan sempat terjadi saat demonstrasi digelar oleh Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesian (PMII) di depan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (20/9/2019).
Kericuhan berawal ketika massa melempari gedung KPK dengan telor. Lalu berlanjut dengan aksi saling dorong antara massa dengan polisi.
Massa pun membakar ban di depan gedung KPK. Karena menolak dipadamkan, massa pun menghalangi mobil water canon yang menembakan air ke sumber api.
Massa akhirnya dipukul mundur oleh pasukan polisi sehingga para demonstran berhamburan dari depan gedung KPK.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan