Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Bulkstore & Co, Toko Kelontong Berkonsep Ramah Lingkungan

Kompas.com - 25/10/2019, 11:23 WIB
Hilel Hodawya,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gaya hidup ramah lingkungan semakin hari semakin gencar dicanangkan. Di Jakarta, beragam usaha mulai disesuaikan dengan gaya hidup berkelanjutan. Salah satunya adalah The Bulkstore & Co.

The Bulkstore & Co merupakan toko grosir yang mengusung konsep gaya hidup berkelanjutan di Menteng, Jakarta Pusat.

Tidak seperti toko grosir pada umumnya, toko itu menganjurkan para pembeli membawa wadah sendiri buat menampung barang belanjaan.

"Kami konseptor toko kelontong, kami juga berkontribusi untuk mengurangi kemasan plastik," kata co-founder The Bulkstore & Co, Rinda Liem.

Baca juga: Kampanyekan Kendaraan Ramah Lingkungan, DKI Gelar Karnaval Jakarta Langit Biru

Saat berkunjung ke toko itu, pembeli akan dihadapkan pada berbagai produk yang dikemas dalam wadah kaca.

Pembeli yang tidak membawa wadah sendiri diperbolehkan untuk membeli wadah yang dijual The Bulkstore & Co.

Layaknya toko kelontong, barang-barang yang dijual di toko tersebut mencakup kebutuhan sehari-hari, seperti beras, produk perawatan tubuh, rempah-rempah, dan lain sebagainya.

Produk-produk yang dijual umumnya produk lokal.

"Kami benar-benar fokus di lokal dan healthy. Jadi ini bukan cuma toko kelontong tanpa kemasan saja, tetapi juga mengusung nilai lokalitas," tambah Rinda.

Sebagian bahan pangan yang dijual diperoleh langsung dari petani.

Menurut Rinda, dengan sistem itu, The Bulkstore & Co ingin meningkatkan sistem perdagangan yang adil.

"Jadi harga buat customer dan harga buat petani sama-sama fair karena kami middleman sebenarnya."

Usia The Bulkstore & Co masih muda. Toko itu mulai beroperasi pada Mei lalu.

Selain di Menteng, The Bulkstore & Co juga sudah punya cabang di daerah Kemang, Jakarta Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Megapolitan
Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Megapolitan
Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Megapolitan
Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Megapolitan
Singgung 'Legal Standing' MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Singgung "Legal Standing" MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Megapolitan
Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Megapolitan
Belum Tahan Firli Bahuri, Kapolda Metro Terapkan Prinsip Kehati-hatian

Belum Tahan Firli Bahuri, Kapolda Metro Terapkan Prinsip Kehati-hatian

Megapolitan
Dishub DKI Jaga Trotoar di Jakpus yang Dimanfaatkan Sekelompok Orang Tarik Bayaran Pengendara Motor

Dishub DKI Jaga Trotoar di Jakpus yang Dimanfaatkan Sekelompok Orang Tarik Bayaran Pengendara Motor

Megapolitan
Oknum Anggota TNI Pengeroyok Warga Sipil di Depan Polres Jakpus Bukan Personel Kodam Jaya

Oknum Anggota TNI Pengeroyok Warga Sipil di Depan Polres Jakpus Bukan Personel Kodam Jaya

Megapolitan
Polisi: Sopir Truk Ugal-ugalan di GT Halim Bicara Melantur

Polisi: Sopir Truk Ugal-ugalan di GT Halim Bicara Melantur

Megapolitan
Kronologi 4 Warga Sipil Dianiaya Oknum TNI di Depan Mapolres Jakpus, Bermula Pemalakan Ibu Tentara

Kronologi 4 Warga Sipil Dianiaya Oknum TNI di Depan Mapolres Jakpus, Bermula Pemalakan Ibu Tentara

Megapolitan
Polisi Amankan 4 Remaja yang Bawa Senjata Tajam Sambil Bonceng 4 di Bogor

Polisi Amankan 4 Remaja yang Bawa Senjata Tajam Sambil Bonceng 4 di Bogor

Megapolitan
Wacana Sekolah Gratis, Emak-emak di Pasar Minggu Khawatir KJP Dihapus

Wacana Sekolah Gratis, Emak-emak di Pasar Minggu Khawatir KJP Dihapus

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Libatkan BRIN dalam Pengembangan 'Food Estate' di Kepulauan Seribu

Pemprov DKI Bakal Libatkan BRIN dalam Pengembangan "Food Estate" di Kepulauan Seribu

Megapolitan
Mengenang 9 Tahun Kematian Akseyna, Mahasiswa UI Berkumpul dengan Pakaian Serba Hitam

Mengenang 9 Tahun Kematian Akseyna, Mahasiswa UI Berkumpul dengan Pakaian Serba Hitam

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com