Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perempuan R Tersangka Pembobolan dan Pencurian Uang Ribuan Dolar AS

Kompas.com - 30/11/2019, 20:58 WIB
Walda Marison,
Khairina

Tim Redaksi

JAKARTA,KOMPAS.com - Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Selatan Komisaris Polisi Andi Sinjaya mengatakan, pihak kepolisian sudah menetapkan seorang perempuan berinisial R (36) sebagai tersangka pencurian uang ribuan dolar, emas dan logam mulia.

"Kita sudah tetapkan yang bersangkutan sebagai tersangka," kata Andi Sinjaya saat ditemui di Jakarta, Sabtu (30/11/2019).

R ditetapkan sebagai tersangka pencurian dengan Pasal 363 KUHP karena terekam oleh kamera CCTV saat mencoba masuk ke dalam rumah korban perampokan bernama Citra.

"Kami duga kuat yang bersangkutan mencoba masuk lewat belakang untuk melakukan tindak pencurian," terang dia.

Baca juga: Polisi Terus Kejar Perampok Rumah di Jagakarsa yang Curi Uang Ribuan Dolar AS

Andi Sinjaya mengatakan beberapa barang bukti sudah diamankan oleh petugas diantaranya tas yang dipakai R saat melakukan aksi pembobolan, pakaian dan rekaman kamera CCTV.

"Sementara tim gabungan Polsek dan Polres sedang lakukan penggeledahan di rumah tersangka di Lubang Buaya untuk mencari barang bukti lain," ucap Andi.

Sementara itu, Sri Maryati (58) selaku ibu dari Citra mengaku sudah lega jika pelaku sudah tertangkap dan ditetapkan sebagai tersangka.

Dia merasa tenang lantaran kini pelaku tengah diproses oleh pihak kepolisian.

"Alhamdulillah saya sekarang merasa tenang karena sudah tertangkap. Sekarang saya sudah tenang semoga kerjasama kita bisa membuat kasus cepat tuntas," kata dia.

Hal yang sama juga dikatakan Citra. Dia mengapresiasi kinerja polisi yang cepat memproses tersangka.

Dia berharap kasus tersebut tidak terulang lagi dan masyarakat bisa lebih berhati - hati dalam menjaga barang berharga di dalam rumah.

"Alhamdulillah saya juga sudah dibantu dengan dengan tim - timnya pak polisi hingga akhirnya bisa menindak," terang dia.

Untuk diketahui, R sempat terekam sedang mencoba masuk ke rumah di kawasan Jalan Haji Shibi RT 23/02, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (27/11/2019).

Baca juga: Polisi Tangkap Perampok yang Tusuk Wanita di Hotel Amaia Mataram

Aksi itu terekam kamera CCTV yang terpasang di teras rumah tersebut. Rekaman tersebut langsung viral setelah diunggah akun Instagram lintas.patroli.

Penghuni rumah bersangkutan, Citra, membenarkan terjadinya peristiwa tersebut. Kata Citra, aksi itu berawal ketika dia dan keluarganya berangkat menuju Pamulang untuk menjenguk saudara pada pukul 13.20 WIB.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bisakah Beli Tiket Dufan On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Dufan On The Spot?

Megapolitan
Rute Transjakarta 2E Rusun Rawa Bebek-Penggilingan via Rusun Pulo Gebang

Rute Transjakarta 2E Rusun Rawa Bebek-Penggilingan via Rusun Pulo Gebang

Megapolitan
Dinas SDA DKI Sebut Proyek Polder di Tanjung Barat Akan Selesai pada Mei 2024

Dinas SDA DKI Sebut Proyek Polder di Tanjung Barat Akan Selesai pada Mei 2024

Megapolitan
Ketua DPRD Sebut Masih Ada Kawasan Kumuh Dekat Istana, Pemprov DKI: Lihat Saja di Google...

Ketua DPRD Sebut Masih Ada Kawasan Kumuh Dekat Istana, Pemprov DKI: Lihat Saja di Google...

Megapolitan
Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Megapolitan
Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Megapolitan
PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

Megapolitan
PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

Megapolitan
Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan 'Pelanggannya' dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan "Pelanggannya" dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Megapolitan
KPU Jaktim Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

KPU Jaktim Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

Megapolitan
NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Megapolitan
Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Megapolitan
“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com