Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asal-usul Etnis Tionghoa di Bekasi, Berawal dari Pemberontakan di Batavia

Kompas.com - 25/01/2020, 06:18 WIB
Vitorio Mantalean,
Jessi Carina

Tim Redaksi

 

"Di sana, mereka membuka perkebunan tebu dan persawahan baru hingga meraih kesuksesan secara finansial. Bisa jadi mereka juga menepi ke Bekasi," ujar Windoro Adi sebagaimana dilaporkan harian Kompas, 6 Februari 2019.

Windoro bilang, kalangan Tionghoa yang kemudian dijuluki sebagai "China Udik" ini mulai membangun kehidupan baru di tempat baru.

Jadilah kawasan pecinan, yang rata-rata ditandai dengan berdirinya kelenteng.

Pasar proyek

Di Kota Bekasi sendiri, kawasan "Pasar Proyek" acap kali dianggap sebagai pecinan Bekasi. Anggapan ini tak sepenuhnya keliru, meski sejarawan Bekasi, Ali Anwar, mengaku tak setuju.

Baca juga: Menengok Gereja Santa Maria de Fatima di Petak Sembilan yang Menyerupai Kelenteng

Berdirinya Kelenteng Hok Lay Kiong, kelenteng paling besar sekaligus paling tua seantero Kota Bekasi di sekitar kawasan Pasar Proyek, jadi bukti bahwa kawasan di tepi Kali Bekasi itu memang banyak didiami kalangan Tionghoa.

"Mereka bergabung dengan masyarakat Bekasi yang kebanyakan berkonsentrasi di Pasar Bekasi atau yang sekarang disebut Pasar Proyek. Dulu, di situ bukan hanya orang Tionghoa, itu juga Arab ada, Sunda, Jawa sudah ada sebelumnya," jelas Ali Anwar, Jumat (24/1/2020).

Wilayah Pasar Proyek jadi sasaran karena ia merupakan kawasan pasar paling aktif seantero Bekasi kala itu.

Kedekatannya dengan sungai menjadi kunci. Selain karena peradaban manusia hampir selalu berkembang di tepi sungai, pada Zaman Kolonial, sungai juga merupakan sarana transportasi utama, dengan perahu sebagai moda andalan.

Baca juga: Saat Imlek, 250 Polisi Dikerahkan ke Kelenteng dan Wihara di Bekasi

Sungai menjelma urat nadi kehidupan niaga. Berbagai jenis komoditas, utamanya hasil bumi, diperdagangkan di tepi sungai.

Dengan berbagai keadaan tadi, tentu Pasar Proyek di tepi Kali Bekasi jadi lokasi strategis bagi kalangan Tionghoa bermukim.

"Apalagi, mereka (kalangan Tionghoa) kan sebagian besar memang pedagang, petani. Pasar proyek dulunya pasar terbesar di Bekasi," kata Ali.

Akan tetapi, di Bekasi, kalangan Tionghoa bukan hanya menetap di area yang kini masuk sebagai wilayah administratif Kota Bekasi.

Ali Anwar menyebut, mereka juga mendiami beberapa lokasi di wilayah Kabupaten Bekasi, misalnya di Babelan, Tambun, Pebayuran, sampai Cibarusah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Identitas 7 Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Belum Diketahui

Identitas 7 Korban Kebakaran "Saudara Frame" Belum Diketahui

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Telan Anggaran Rp 22 Miliar, untuk Interior hingga Kebutuhan Protokoler

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Telan Anggaran Rp 22 Miliar, untuk Interior hingga Kebutuhan Protokoler

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan 2024, Paling Banyak karena Korsleting

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan 2024, Paling Banyak karena Korsleting

Megapolitan
7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

Megapolitan
Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang sejak 9 April 2024

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang sejak 9 April 2024

Megapolitan
Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran 'Saudara Frame', Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran "Saudara Frame", Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Megapolitan
Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Megapolitan
JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

Megapolitan
Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' ke RS Polri

Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" ke RS Polri

Megapolitan
Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Megapolitan
Sebelum Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Sebelum Toko "Saudara Frame" Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Megapolitan
Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com