Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menengok Kondisi SDN Samudrajaya 04 Bekasi yang Bobrok, Kini Mulai Diperbaiki

Kompas.com - 06/02/2020, 13:38 WIB
Cynthia Lova,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi


BEKASI, KOMPAS.com - SDN Samudrajaya 04 mulai diperbaiki pada Rabu (5/2/2020) kemarin.

Pantauan Kompas.com pada Kamis (6/2/2020), terlihat ada tiga ruang kelas yang sedang direnovasi, yakni kelas 1, 2, dan 3.

Para pekerja tampak membongkar atap yang sudah bolong dan lantai-lantai terkelupas. 

Baca juga: Semangat Murid SDN Samudrajaya 04 Pantang Padam meski Sekolah Bobrok

Meski tiga kelas ini terlihat tidak separah kondisi kelas 4, 5, dan 6 yang bobrok, tetapi kelas tersebut terlebih dahulu dibongkar.

Adapun kelas yang saat ini dipakai siswa, yakni kelas 1, 2, dan 3, digunakan secara bergantian.

Murid kelas 1, 2, dan 3 masuk jadwal pagi dari pukul 06.30 WIB hingga 10.00 WIB. Sementara murid kelas 4, 5, dan 6 dijadwalkan shift siang pukul 10.30 WIB hingga 13.30 WIB.

Mereka belajar di dalam kelas yang seharusnya sudah diperbaiki. Namun, mereka harus menunggu perbaikan tiga kelas lainnya usai.

Dengan kondisi seadanya di ruang kelas 1, 2, dan 3, murid-murid itu belajar dengan cahaya yang redup tanpa ada lampu.

Bahkan, rintik-rintik hujan pun sesekali menetes di meja belajar mereka.

Baca juga: SDN Samudrajaya 04, Sekolah Bobrok di Bekasi yang Akhirnya Diperbaiki Setelah Penantian Bertahun-tahun

Kondisi atap yang bolong dan lantai yang terkelupas bukan menjadi alasan bagi mereka untuk patah semangat belajar.

Mereka tampak fokus dengan buku yang ada di atas meja mereka.

Para murid itu seolah tak takut dengan angin kencang yang berpotensi merobohkan atap kapan saja.

Mereka telah terbiasa dengan kondisi belajar yang sebenarnya tidak layak itu.

Saat hujan deras mulai mengguyur kawasan itu, mereka pun memohon kepada Tuhan agar sekolahnya tidak roboh.

"Ya Allah, hujan lagi, semoga tidak roboh nih sekolah," kata salah satu murid SDN Samudrajaya 04.

Semangat anak-anak murid SDN Samudrajaya 04 Bekasi di tengah kondisi yang bobrok, Kamis (6/2/2020).KOMPAS.COM/CYNTHIA LOVA Semangat anak-anak murid SDN Samudrajaya 04 Bekasi di tengah kondisi yang bobrok, Kamis (6/2/2020).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan MRT

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan MRT

Megapolitan
Seorang Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Mobil di Tengah Tol Dalam Kota

Seorang Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Mobil di Tengah Tol Dalam Kota

Megapolitan
Bakal Cagub Independen Mulai Konsultasi Pendaftaran ke KPU DKI, Salah Satunya Dharma Pongrekun

Bakal Cagub Independen Mulai Konsultasi Pendaftaran ke KPU DKI, Salah Satunya Dharma Pongrekun

Megapolitan
Kondisi Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Usai Disatroni Maling: Jendela dan Pintu Rusak serta Ada Jejak Kaki

Kondisi Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Usai Disatroni Maling: Jendela dan Pintu Rusak serta Ada Jejak Kaki

Megapolitan
Wanita di Jaksel Diduga Tenggak Cairan Pembersih Lantai Sebelum Gantung Diri Sambil Live Instagram

Wanita di Jaksel Diduga Tenggak Cairan Pembersih Lantai Sebelum Gantung Diri Sambil Live Instagram

Megapolitan
Diterpa Hujan, Atap Rumah Warga di Depok Ambruk

Diterpa Hujan, Atap Rumah Warga di Depok Ambruk

Megapolitan
Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Megapolitan
Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Megapolitan
KPU Gelar Sayembara Maskot dan 'Jingle' Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

KPU Gelar Sayembara Maskot dan "Jingle" Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

Megapolitan
Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Megapolitan
Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Megapolitan
Diduga Alami 'Microsleep', Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Diduga Alami "Microsleep", Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Megapolitan
Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Megapolitan
Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Megapolitan
H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com