DEPOK, KOMPAS.com - Masih banyak korban penipuan wedding organizer Pandamanda yang mendatangi kantornya di Jalan Pramuka Raya Nomor III, Pancoran Mas, Kota Depok.
Meski kantor milik Anwar Said (32) tersebut sudah disegel garis polisi.
Hal itu disampaikan seorang pegawai salon di samping kantor wedding organizer Pandamanda, sebagaimana dikutip dari TribunJakarta.com.
Baca juga: Cerita Kacaunya Pernikahan 2 Februari, Insiden yang Bikin Bos Pandamanda Ditangkap Polisi
Pegawai itu juga mengatakan, banyaknya korban yang berdatangan berlangsung sejak sekiranya tiga hari yang lalu.
“Masih banyak yang datang ke sini, makanya kalau ada yang ke sini pasti langsung saya tanya dia korban atau bukan," kata pegawai yang enggan disebutkan namanya itu, Jumat (7/2/2020).
"Kalau korban saya arahkan ke Polres Metro Depok,” lanjut dia.
Menurut pegawai salon tadi, sejak tiga hari lalu tepatnya pada Selasa (4/2/2020), banyak calon pengantin klien WO Pandamanda yang datang.
“Sejak tiga hari yang lalu sih ramainya, bahkan sampai ada yang nanya saya alamat rumah si Anwar sambil marah-marah,” tutur dia.
Kantor WO Pandamanda berada di deretan ruko dua lantai, berwarna oranye.
Di depan pintunya, terbentang garis polisi berwarna kuning yang dipasang sejak dua hari lalu.
Baca juga: Cerita Korban Penipuan WO Pandamanda, Dekorasi Kumuh hingga Tester Makanan Sisa
“Kalau garis polisinya dua hari yang lalu kayaknya, soalnya ini disegelnya malam," kata pegawai itu, menambahkan.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul "Kantor WO Pandamanda yang Telah Disegel Polisi Masih Terus Didatangi Korban".
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.