JAKARTA, KOMPAS.com - Kisah viralnya seorang guru yang memukup seorang siswa SMAN 12 Bekasi berbuntut panjang. Guru itu akhirnya dicopot.
Sekolah hingga Wali Kota pun bereaksi. Sanksi diturunkan.
Namun, di saat yang bersamaan, puluhan siswa SMAN 12 Bekasi justru menolak penjatuhkan sanksi kepada sang guru yang sebelumnya dipercaya sebagai Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan itu.
Baca juga: Perekam Video Guru Pukul Siswa di SMAN 12 Diperiksa BK
Mereka pun melakukan aksi unjuk rasa agar sekolah tetap mempertahankan guru itu sehingga bisa kembali mengajar.
Selain isu soal guru pemukul siswa, ada pula isu lain yang menjadi berita populer di Megapolitan Kompas.com sepanjang Kamis (13/2/2020). Berikut ringkasannya:
1. Siswa SMAN 12 Bekasi demo bela guru pemukul siswa
Idiyanto, guru SMAN 12 Bekasi yang memukul muridnya, terancam dipindah mengajar, bahkan dicopot sebagai guru.
Mendapat kabar itu, sejumlah murid SMAN 12 menggelar unjuk rasa.
Menurut murid-murid, Idiyanto memang dikenal sebagai guru yang tegas dalam menegakkan disiplin.
Saat Idiyanto hendak keluar dari gerbang sekolah, ia dipeluk murid-murid. Sejumlah murid bahkan menangis.
Baca juga: Dibela Murid Lain, Guru SMAN 12 Bekasi yang Pukul Siswa Dipertimbangkan Mengajar Lagi
"Pak, terima kasih. Pak, jangan pergi," ucap murid-murid SMAN 12 secara bersamaan.
Ketika keluar gerbang, Idiyanto masih dipanggil murid-muridnya. Melihat anak didiknya menangis, ia lantas ikut menangis pula.
Sementara di dalam lapangan sekolah, sejumlah murid tampak memegang spanduk yang bertuliskan "Kami Siswa-siswi SMAN 12 Cinta Guru Mendidik".
Ada pula yang memegang spanduk bertuliskan "Pak Idi Tak Bersalah".
Mereka juga sambil menyanyi "Terima kasih, Pak Idi".
Baca juga: Polisi Siap Tindaklanjuti Guru Pukul Murid di SMAN 12 jika...
Salah satu murid SMAN 12 yang tak mau disebutkan namanya menilai, Idiyanto memiliki alasan kuat saat memukul sejumlah murid.
Sebab, saat itu ada 172 murid yang terlambat datang ke sekolah.
"Itu karena kesalahan kita sendiri. Kita sudah dikasih toleransi sebenarnya, tapi kami tidak datang lebih awal. Dia hanya ingin tertib," kata dia.
"Kami berharap Pak Idi masih ngajar lagi di sini," kata pelajar lain.
Idiyanto sebelumnya memukul sejumlah muridnya di tengah lapangan pada Selasa lalu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.