JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, pasien positif Covid-19 di Jakarta mencapai 160 orang hingga Rabu (18/3/2020) kemarin.
Dengan angka tersebut, Anies mengatakan tren penularan Covid-19 yang disebabkan virus corona tipe 2 (SARS-CoV-2) di Jakarta sangat tinggi.
"Sampai dengan kemarin, jumlah kasus positif (Covid-19) di Jakarta itu 160. Artinya, dalam hitungan 18 hari, dari mulai dua kasus sampai dengan 160, untuk sebuah tempat seperti Jakarta itu adalah pertumbuhan yang sangat signifikan," ujar Anies di Gedung Dinas Pendidikan DKI Jakarta, dalam rekaman yang disebarkan humas Pemprov DKI, Kamis (19/3/2020).
Baca juga: Anies: Pencegahan Penyebaran Covid-19 Tak Bisa Dikerjakan Pemerintah Sendiri
Anies menyampaikan, langkah-langkah pencegahan penularan Covid-19 di Jakarta harus dilakukan lebih agresif. Karena itu, Anies melakukan rapat kerja dengan seluruh wali kota, camat, dan lurah se-Jakarta pada hari ini.
Rapat itu juga dihadiri Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Eko Margiyono.
Anies berujar, para lurah nantinya akan bekerja sama dengan ketua RT dan RW untuk menyosialisasikan pentingnya membatasi interaksi untuk mencegah penularan Covid-19.
Para lurah bersama ketua RT dan RW akan meminta kegiatan perkumpulan massa di lingkungan untuk ditunda terlebih dahulu sampai penularan Covid-19 terkendali.
"Inti utama dari pertemuan tadi adalah menyamakan di semua wilayah dilakukan pembatasan atas interaksi antarorang. Itu cara yang paling efektif untuk bisa mengurangi potensi penularan," kata Anies.
Baca juga: Temui Kepala BNPB, Anies Pastikan Penanganan Covid-19 di DKI Sejalan dengan Pusat
Data 160 pasien positif yang disampaikan Anies merupakan data per Rabu, pukul 18.00 WIB.
Sementara data terbaru yang dirilis di situs web corona.jakarta.go.id adalah data per Kamis, pukul 07.00 WIB.
Berdasarkan data terbaru, ada 208 kasus positif covid-19 di Ibu Kota.
Sementara itu, juru bicara pemerintah untuk penanganan covid-19 Achmad Yurianto menuturkan, hingga Rabu, jumlah pasien yang positif covid-19 sebanyak 227 orang.
Dari jumlah tersebut, terdapat 11 pasien yang telah dinyatakan sembuh, sementara jumlah yang meninggal sebanyak 19 orang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.