JAKARTA, KOMPAS.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) meniadakan isi ulang saldo kartu uang elektronik dan pembelian kartu baru di seluruh halte mulai Selasa (24/3/2020) besok.
Kebijakan ini diambil setelah status Jakarta ditetapkan tanggap darurat bencana Covid-19.
"Seluruh pelanggan diwajibkan untuk memastikan memiliki kartu uang elektronik dengan saldo yang memadai ketika sampai di halte," ujar Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta Nadia Diposanjoyo dalam siaran pers, Senin (23/3/2020).
Baca juga: Mulai Hari Ini, Transjakarta, MRT, LRT, dan KRL Hanya Beroperasi Pukul 06.00 hingga 20.00 WIB
Nadia berujar, kebijakan tersebut diterapkan guna mencegah penyebaran virus corona yang menyebabkan penyakit Covid-19.
"Kebijakan tersebut diambil untuk memutus salah satu faktor penyebab penularan covid-19, baik bagi pelanggan maupun karyawan yang bertugas," kata dia.
Nadia juga mengingatkan bahwa mulai Senin ini, PT Transjakarta hanya beroperasi pukul 06.00-20.00 WIB.
PT Transjakarta juga hanya mengoperasikan armada di koridor-koridor transjakarta.
Sementara layanan lain di luar koridor, seperti angkutan pengumpan (feeder), mikrotrans, royaltrans, layanan perbatasan, layanan rusun, layanan khusus, layanan wisata, AMARI (Angkutan Malam Hari), ditiadakan.
"Transjakarta memprioritaskan keberangkatan seluruh petugas kesehatan di wilayah DKI yang menggunakan layanan kami dengan menunjukkan kartu identitas tempat bekerja kepada petugas di lapangan," ucap Nadia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.