TANGERANG, KOMPAS.com - Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah meminta pasar-pasar tradisional di Kota Tangerang berjualan secara daring selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang akan dimulai Sabtu (18/4/2020) sampai dengan 14 hari ke depan.
"Pasar tradisional kita imbau mereka untuk berjualan secara online," tutur Arief dalam keterangan suara diterima Kompas.com, Jumat (17/4/2020).
Arief mengatakan, pengelola pasar bisa menyebar nomor telepon untuk bisa menyambungkan pembeli ke pedagang di pasar tradisional.
"Nanti ada kurir-kurirnya yang antar ke rumah-rumah," ujar dia.
Begitu juga dengan imbauan pasar tradisional agar pedagang diwajibkan menggunakan masker dan disediakan tempat mencuci tangan.
Baca juga: PSBB Kota Tangerang, Transportasi Umum Hanya Boleh Beroperasi Sampai Pukul 19.00 WIB
Saat ini ada empat hotline pasar tradisional di Kota Tangerang yang bisa dihubungi masyarakat. Berikut nomor yang bisa dihubungi warga saat ingin berbelanja:
Arief berharap penerapan belanja dari daring tersebut bisa memberikan efek positif penyebaran Covid-19 di Kota Tangerang.
"Mudah-mudahan kita bisa bebas mengatasi Covid secara maksmal, karena Kota Tangerang termasuk zona merah," tutur Arief.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.