Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bima Arya: Saran dari Dokter, Saya Masih Menjalani Isolasi Mandiri

Kompas.com - 18/04/2020, 17:05 WIB
Irfan Maullana

Editor

BOGOR, KOMPAS.com - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengucapkan syukur kepada Allah SWT serta terima kasih kepada tim dokter dan perawat yang telah merawatnya.

Dia menyatakan telah sembuh usai menjalani beberapa kali tes swab.

"Hanya karena kehendak dan kuasa Allah SWT serta perawatan dari tim medis dan non-medis yang luar biasa, dan doa dari Anda semua, kemudian dokter menyatakan saya sudah sembuh dari COVID-19," kata Bima Arya Sugiarto melalui video dan tulisan yang diunggah di akun Instagram-nya, @bimaaryasugiarto, Sabtu (18/4/2020).

Menurut Bima Arya, tes swab ketiga dan terakhir hasilnya negatif. Dokter menyatakan dirinya sudah sembuh dari COVID-19.

Baca juga: Wali Kota Bogor Bima Arya Sembuh dari Covid-19, Sudah Boleh Pulang

"Saran dari dokter, saya masih menjalani isolasi mandiri di rumah selama sepekan ke depan. Ini fase pemulihan dan normalisasi," katanya.

Bima akan menjalani tahap (fase) pemulihan dan normalisasi di rumah agar bisa segera bekerja lagi ke lapangan bersama jajaran Pemerintah Kota Bogor dan Frorum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), untuk mengawal pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Kota Bogor.

Bima Arya juga mengucapkan terima kasih kepada Direktur RSUD Kota Bogor dr Ilham Chaidir, tim dokter dan perawat yang namanya disebut satu persatu. "Semoga semuanya diberikan kesehatan oleh Allah SWT," katanya.

Baca juga: Wali Kota Bogor Bima Arya Sebut Wabah Corona Menguji 3 Hal Ini

Bima juga mengingatkan, pada kasus COVID-19 yang masih dalam perawatan di rumah sakit agar selalu tetap optimis, berpikir positif dan terus semanvat. "Dengan keimanan dan kekuatan mental, Insya Allah kita bisa melaluinya, mengatasi COVID-19," katanya.

Bima meyakinkan, kasus positif COVID-19 adalah ujian fisik dan keimanan untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Bima juga mengajak semua pihak, untuk bersama-sama berdoa dan berikhtiar, bagaimana mengatasi wabah COVID-19 ini agar cepat berlalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Megapolitan
Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Megapolitan
Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Megapolitan
Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi 'Online' dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi "Online" dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Megapolitan
Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

Megapolitan
Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Megapolitan
Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

Megapolitan
Pemudik Keluhkan Sulit Cari 'Rest Area', padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Pemudik Keluhkan Sulit Cari "Rest Area", padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Megapolitan
Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Megapolitan
Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Megapolitan
Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Megapolitan
Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 16 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 16 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com