JAKARTA,KOMPAS.com - Camat Kebayoran Baru Tomy Fudihartono memastikan tidak ada larangan bagi para pejalan kaki untuk berolahraga di area car free day (CFD) jalan layang non-tol (JLNT) Antasari, Jakarta Selatan.
Dia mengatakan, warga dipersilakan berolahraga di kawasan tersebut.
"Bebas, mau jalan kaki boleh. Yang enggak boleh itu bawa motor mobil. Skateboard juga boleh. Mau main bola juga boleh," kata dia saat dikonfirmasi, Jumat (26/6/2020).
Namun, Tomy mengimbau warga yang ingin berolahraga di kawasan tersebut agar tetap mematuhi peraturan protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan menjaga jarak.
Mundari selaku Camat Cilandak juga menyilakan pejalan kaki dan pesepeda untuk berolahraga raga di jalur CFD Jalan Cipete Raya.
Baca juga: Cegah Orang Berdempetan Jadi Alasan Pemkot Larang Pejalan Kaki Datang ke CFD Jaksel
"Orang jalan mah boleh. Yang penting enggak boleh berkerumun. Orang jalan masa kami larang, " kata dia.
Sama seperti Tomy, dia mengingatkan agar warga tetap mematuhi protokol kesehatan selama berolahraga.
Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan pejalan kaki boleh datang dan berolahraga di 32 lokasi pengganti area car free day (CFD) kawasan Sudirman-Thamrin.
Hal ini berbeda dengan pernyataan Syafrin sebelumnya yang menyebutkan pejalan kaki dilarang beraktivitas di lokasi tersebut.
Baca juga: Sempat Melarang, Pemprov DKI Akhirnya Izinkan Pejalankan Kaki Beraktivitas di 32 Lokasi CFD
Meski demikian, Syafrin berujar bahwa warga yang datang harus terus bergerak seperti para pesepeda.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.