JAKARTA, KOMPAS.com - Atap sebuah rumah di Jalan Kayu Manis 5 Nomor 17, RT 09/04, Matraman, Jakarta Timur terbakar pada Kamis (13/8/2020). Atap rumah itu terbakar setelah tersambar petir saat hujan deras melanda kawasan Jakarta Timur sore tadi.
Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaiman, menyampaikan hal itu. Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 15.50 WIB.
Saat menerima laporan tersebut, Sudir Gulkarmat Jakarta Timur menerjunkan tiga unit mobil pemadam kebakaran dengan 25 personel.
Baca juga: Jalan di Tepi Waduk Pluit Longsor Saat Hujan Deras Disertai Petir
Tim pemadam datang ke lokasi pukul 16.00 dan api dipadamkan pukul 16.25.
Gatot mengatakan, tidak ada kendala dalam proses pemadaman api. Dia juga memastikan tidak ada korban jiwa atas peristiwa ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.