Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER JABODETABEK] RR, Artis Sinetron "Dari Jendela SMP" Ditangkap karena Narkoba | Akhir Terpidana Mati Cai Changpan di Hutan Tenjo

Kompas.com - 19/10/2020, 08:25 WIB
Sabrina Asril

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - RR, artis sinetron "Dari Jendela SMP" ditangkap polisi di wilayah Sawangan, Depok karena kasus narkoba. Penangkapan ini menambah daftar panjang deretan artis yang tersangkut dalam pusaran narkoba.

Berita soal penangkapan RR ini menjadi berita terpopuler Megapolitan Kompas.com sepanjang kemarin, Minggu (18/10/2020).

Berita lainnya yang menjadi berita terpopuler Megapolitan Kompas.com adalah soal akhir pelarian terpidana mati Cai Changpan yang memilih bunuh diri di dalam Hutan Tenjo, Bogor setelah berhasil kabur berhari-hari dari Lapas Tangerang.

Berikut empat berita terpoupler Megapolitan Kompas.com sepanjang kemarin:

1. Pemain sinetron "Dari Jendela SMP" ditangkap

Artis peran berinisial RR ditangkap aparat kepolisian Polda Metro Jaya di kawasan Sawangan, Depok, Jawa Barat atas dugaan penyalahgunaan narkoba.

Kasat Narkoba Polres Metro Depok Kompol Indra Tarigan membenarkan adanya penangkapan seorang artis laki-laki pemain sinetron "Dari Jendela SMP" di wilayah Sawangan, Depok.

"Iya benar, dari Polda Metro yang tangkap. Artis laki-laki di Sawangan," ujar Indra kepada Kompas.com, Minggu (18/10/2020).

Namun, Indra tidak menjelaskan secara rinci mengenai penangkapan aktor peran tersebut di wilayah hukumnya.

Dia hanya menyebut bahwa artis tersebut merupakan pemain salah satu sinetron dan sudah diamankan oleh Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya.

"Saya kurang tahu detailnya, tapi iya dia artis sinetron "Dari Jendela SMP" kalau enggak salah. Sudah ditangani sama Direktorat Narkoba," ujar dia.

Dihubungi secara terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa artis berinisial RR tersebut ditangkap pada Sabtu, (17/10/2020) kemarin.

"Iya, ditangkap. Inisial RR. Kasus (penyalahgunaan) narkoba," kata Yusri kepada Kompas.com.

Baca selengkapnya di sini.

Selebaran yang menyebutkan ada hadiah Rp 100 juta bagi pemberi informasi dan penangkap Cai Changpan. Namun Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus membantah hal itu. - Selebaran yang menyebutkan ada hadiah Rp 100 juta bagi pemberi informasi dan penangkap Cai Changpan. Namun Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus membantah hal itu.

2. Akhir pelarian Cai Changpan

Berakhir sudah pencarian Cai Changpan, narapidana kasus narkoba yang kabur dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1 Kota Tangerang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan 2024, Paling Banyak karena Korsleting

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan 2024, Paling Banyak karena Korsleting

Megapolitan
7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

Megapolitan
Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang sejak 9 April 2024

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang sejak 9 April 2024

Megapolitan
Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran 'Saudara Frame', Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran "Saudara Frame", Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Megapolitan
Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Megapolitan
JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

Megapolitan
Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' ke RS Polri

Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" ke RS Polri

Megapolitan
Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Megapolitan
Sebelum Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Sebelum Toko "Saudara Frame" Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Megapolitan
Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Megapolitan
Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com